Ingin Sambut Alvaro Morata. 30 Ribu Fans Galatasaray Harus Gigit Jari

Penulis: Uphit Kratos
Minggu 02 Feb 2025, 22:20 WIB
Alvaro Morata

Alvaro Morata

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Sekitar 30 ribu penggemar Galatasaray berencana menyambut kedatangan Alvaro Morata di Istanbul. Namun penyerang AC Milan tersebut batal terbang.

Sang penyerang berencana akan menandatangani kontrak hari ini dan dia berdiri untuk difoto bersama direktur olahraga Galatasaray, Abdullah Kavukcu dan perantara George Gardi, yang berjasa menyelesaikan kesepakatannya.

Alvaro Morata dijadwalkan terbang malam ini dan ada rencana 30 ribu orang akan berkumpul di bandara untuk menyambut kedatangannya.

Namun penerbangan pemain asal Spanyol tersebut dibatalkan karena peringatan cuaca mengenai kondisi berkabut, sehingga laporan Italia menunjukkan Morata tidak akan mendarat hingga Minggu pagi.

Sementara itu, rincian lebih lanjut mulai muncul terkait kesepakatan tersebut, yang diperkirakan bernilai 16 juta Euro.

Kini Calciomercato.com menegaskan bahwa itu adalah pinjaman berdurasi 18 bulan dengan opsi pembelian di akhir musim. Untuk harga dasarnya sendiri diperkirakan akan mendekati total nilai 8 juta Euro.

Milan membayar 13 juta Euro untuk membeli kapten Timnas Spanyol tersebut dari Atletico Madrid pada Juli 2024. Sejauh ini dia tampil kurang meyakinkan dengan hanya mencetak enam gol dalam 25 penampilan kompetitif.

Milan akan langsung menggantinya dengan Santiago Gimenez dari Feyenoord. Pemain asal Meksiko tersebut kini sudah berada di Italia untuk menjalani sesi tes medis dan penandatanganan kontrak.

Sebelumnya pihak rossoneri ingin sang pemain bisa menjalani debutnya di laga derby della Madonnina. Namun melihat situasinya dan kabar tentang cedera ringan yang dialami sang pemain, kemungkinan hal tersebut akan sulit terwujud.

Artikel Tag: Alvaro Morata

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/ingin-sambut-alvaro-morata-30-ribu-fans-galatasaray-harus-gigit-jari
318  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini