Hansi Flick Konfirmasi Gavi Absen dan Dani Olmo Bisa Bermain

Hansi Flick Konfirmasi Gavi Absen dan Dani Olmo Bisa Bermain
Berita Liga Spanyol: Peltih Barcelona, Hansi Flick kemudian mengonfirmasi bahwa Dani Olmo akan kembali dari cederanya besok, tetapi Gavi absen menyusul cedera kepala yang dideritanya pada akhir pekan.
“Mengenai Dani Olmo, kita lihat saja nanti, dia adalah pilihan di babak kedua. Mengenai Gavi, protokolnya seperti itu. Dia tidak akan tersedia untuk besok. Kami harus menjaganya, pukulan yang diterimanya sangat keras baginya,” kata pelatih asal Jerman itu dalam wawancara.
Berbicara secara rinci tentang Olmo dan masalah cederanya sejauh ini, Hansi Flick menambahkan: “Dani telah menunjukkan dalam banyak pertandingan betapa pentingnya dia bagi kami. Dia mencetak gol, dia tahu cara menjaga bola. Penting untuk memiliki pemain seperti dia di tim, tetapi kami harus menjaganya."
“Dia cukup sering cedera, tetapi kami juga harus membuatnya bermain. Kami harus berhati-hati, kami harus tahu bagaimana perasaannya sehingga kami dapat beradaptasi. Dia sangat penting bagi kami.”
Pelatih Barça itu kemudian ditanya tentang performa terkini Frenkie de Jong dan apakah itu berarti menit bermain Marc Casado akan berkurang. Sebagai tanggapan, dia berkata:
“Anda selalu membandingkan pemain berdasarkan posisi, tetapi bukan seperti itu kenyataannya. Kami akan bertanding besok dan pertandingan lainnya pada hari Minggu. Kami akan tiba dini hari dan saya membutuhkan semua pemain."
“Saya senang memiliki pilihan. Frenkie adalah pemain hebat, begitu juga Casado. Tidak masalah siapa yang saya pilih, yang penting adalah tim," tambahnya
Artikel Tag: Barcelona, Gavi, Dani Olmo, Piala Raja Spanyol
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/hansi-flick-konfirmasi-gavi-absen-dan-dani-olmo-bisa-bermain
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini