Frankfurt Ikut Bersaing Datangkan Nathaniel Phillips dari Liverpool

Penulis: Febrian Kusuma
Minggu 19 Des 2021, 19:00 WIB
Nathaniel Phillips

Aksi Nathaniel Phillips Bersama Liverpool (Sumber: GettyImages)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Jerman: Nathaniel Phillips dikabarkan ingin meninggalkan Liverpool pada bursa transfer musim dingin 2022 mendatang, dan klub berjuluk The Reds itu pun menyadari hal itu dengan menetapkan harga sebesar 15 juta pounds atau setara 286 miliar rupiah untuk kepergiannya.

Beberapa klub pun dirumorkan tertarik untuk menggunakan jasa sang pemain. Setelah sebelumnya Newcastle United dan West Ham United yang disebut tertarik, kini peminatnya bertambah dari klub Bundesliga, yakni Eintracht Frankfurt. Klub berjuluk Die Adler itu memang ingin memperkuat lini pertahanannya demi terus bersaing di papan atas Bundesliga, karena hingga pekan ke-17 mereka sudah kemasukan 24 gol.

Sementara itu, menurut laporan dari laman This is Anfield, Nathaniel Phillips ingin hengkang demi mendapat lebih banyak kesempatan bermain, karena peluangnya mendapat menit bermain di Liverpool semakin menipis usai klub mendatangkan Ibrahim Konate dari RB Leipzig pada musim panas 2021 yang lalu. Duet Virgil van Dijk dan Joel Matip di bek tengah juga semakin padu, sehingga sulit untuk menggeser posisi keduanya.

Sejauh musim ini bek tengah berusia 24 tahun itu pun hanya membuat 4 penampilan di semua kompetisi bersama The Reds, dengan satu-satunya starter ia dapatkan ketika laga pekan ke-6 babak penyisihan Grup B Liga Champions Eropa dalam kemenangan 1-2 melawan AC Milan di San Siro, 8 Desember 2021.

Hal itu jauh berbeda dibanding musim lalu, di mana Phillips berhasil membuat total 20 penampilan di semua kompetisi menyusul adanya krisis di lini belakang karena cederanya beberapa pemain inti.

Artikel Tag: Nathaniel Phillips, Liverpool

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/frankfurt-ikut-bersaing-datangkan-nathaniel-phillips-dari-liverpool
1021  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini