Demi AC Milan, Calhanoglu Tolak Tawaran Kontrak Manchester United
Berita Transfer: Playmaker Hakan Calhanoglu dikabarkan telah menolak tawaran dari Manchester United dan lebih memilih memperbaharui kontraknya bersama AC Milan.
Berita utama di media-media seputar Rossoneri banyak didominasi oleh European Super League dan ketidakpastian yang disebabkan oleh fakta bahwa baik Gianluigi Donnarumma dan Calhanoglu sama-sama hanya memiliki waktu kurang dari 70 hari tersisa sebelum kontrak mereka bersama klub resmi berakhir dan hingga saat ini belum ada tanda-tanda adanya pembaharuan kerjasama.
Menurut kabar dari TDFichajes, Milan telah berjuang keras dalam beberapa pekan terakhir untuk mengakhiri negosiasi perpanjangan kontrak dengan pemain internasional Turki dan setelah saga panjang yang melelahkan, kedua belah pihak akhirnya mencapai kesepakatan untuk memperbaharui kerjasama mereka. Secara prinsip, sang playmaker telah menjadikan Liga Champions sebagai dasar keputusannya, namun posisi klub di klasemen sementara Serie A saat ini tampaknya sudah cukup meyakinkan baginya, meskipun persaingan hingga akhir musim nanti masih sangat ketat.
Calhanoglu sejatinya telah menerima tawaran menggiurkan dari Manchester United, namun raksasa Liga Inggris tersebut kini harus mencari target baru musim panas nanti. Gelandang 27 tahun tersebut diketahui akan meneken kontrak baru dengan gaji 4.5 juta euro atau Rp72 miliar per musim selama tiga tahun ke depan sehingga besar komitemennya bersama Rossoneri sebesar 13.5 juta euro atau Rp216 miliar net dan 27 juta euro atau Rp432 miliar kotor.
Artikel Tag: Calhanoglu, Milan, United
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/demi-ac-milan-calhanoglu-tolak-tawaran-kontrak-manchester-united
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini