Casemiro: Merupakan Hak Istimewa Bermain Lama untuk Real Madrid

Penulis: Senja Hanan
Rabu 10 Nov 2021, 18:30 WIB
Gelandang Real Madrid, Casemiro. (Images: Getty)

Gelandang Real Madrid, Casemiro. (Images: Getty)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Spanyol: Casemiro sudah delapan tahun memperkuat Real Madrid. Pemain berusia 29 tahun itu berbicara tentang “hak istimewa” bermain dengan Real Madrid dan apa yang telah dia capai selama di klub.

“Merupakan hak istimewa untuk bermain begitu lama di salah satu klub terbesar di dunia dan saya pikir saya hanya akan benar-benar merasakan skala dari apa yang telah saya capai ketika semua ini berakhir suatu hari nanti," katanya.

Casemiro juga meluangkan waktu untuk berbicara tentang hubungan dengan beberapa rekan satu timnya dan betapa beruntungnya dia bermain dengan mereka, yaitu kemitraan lini tengahnya dengan Luka Modric dan Toni Kroos. Serta Karim Benzema dan bintang muda Vinicius Jr.

“Saya akan menghargai fakta bahwa saya bermain dengan mereka [Modric dan Kroos] untuk waktu yang lama dan saya akan memberi tahu cucu-cucu saya bahwa saya bermain dengan dua pemain luar biasa, dua ikon permainan," ujarnya.

“Merupakan hak istimewa untuk bermain dengan Benzema dan saya sangat mendukungnya untuk memenangkan Ballon d’Or. Apa yang bisa saya katakan adalah bahwa Vinicius sedang dalam performa terbaik saat ini, periode yang spesial, dan dia juga masih muda, dia memiliki begitu banyak potensi untuk berkembang.”

Gelandang veteran itu juga membahas tentang kinerja Carlo Ancelotti, yang kembali melatih Los BLancos untuk menggantikan Zinedine Zidane.

“Dia berusia 62 tahun, telah berkecimpung di sepakbola selama 40 tahun dan memenangkan segalanya, tetapi tekadnya untuk menang dan berbagi pengalamannya dengan kami setiap hari sungguh luar biasa," sambungnya.

Artikel Tag: Real Madrid, Casemiro, La Liga

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/casemiro-merupakan-hak-istimewa-bermain-lama-untuk-real-madrid
3360  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini