Asisten Pelatih Juventus Tak Permasalahkan Gol Pembuka Lazio

Penulis: Rei Darius
Senin 10 Apr 2023, 05:00 WIB
Juventus

Juventus kalah 1-2 dari Lazio (Image: Juventus)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Asisten pelatih Juventus, Marco Landucci, menerima kekalahan di lapangan dalam laga kontra Lazio, Minggu (9/4) dini hari tadi WIB, meskipun ada sebuah gol kontroversial oleh Sergej Milinkovic-Savic.

I Bianconeri mengakhiri rangkaian tiga kemenangan beruntunnya di Serie A kala melawat ke Stadio Olimpico, setelah gol Adrien Rabiot tak cukup membalas dua gol Lazio oleh Sergej Milinkovic-Savic dan Mattia Zaccagni.

Pada gol pembuka yang dicetak Milinkovic-Savic, Alex Sandro sempat terjatuh karena kontak dengan sang gelandang asal Serbia. Namun, Marco Landucci tidak ingin mempermasalahkannya.

"Wasit yang memutuskannya. Fans Juve akan mengatakan itu adalah pelanggaran, fans Lazio akan mengatakan bahwa itu bukan pelanggaran, namun satu-satunya opini yang penting adalah dari wasit," kata Landucci, yang menggantikan Massimiliano Allegri karena flu.

Yang bisa ditekankan oleh Landucci adalah Juventus memang bermain dengan buruk di babak pertama. Namun, dirinya menyebut bahwa Juve harusnya tidak kalah dalam laga ini, melainkan imbang.

"Yang bisa saya katakan adalah penampilan kami di babak pertama itu di bawah rata-rata, sedangkan kami main jauh lebih baik setelah jeda, pantas untuk mencetak gol lagi dan hasil imbang akan lebih adil," sambung Landucci.

"Seperti biasa, kami menerima hasil di lapangan. Para defender kami berada di posisi yang tepat, jika wasit meniupkan peluit maka itu berakhir di sana, namun dia tidak. Kami tidak menjadikan kontroversi mengenai hal-hal ini.

"Chiesa dan Paredes bermain baik dari bangku cadangan, kami memainkan babak kedua dengan baik, namun yang kurang hanyalah gol, dan itu bukan hanya sebuah detail."

Artikel Tag: Juventus, Lazio, Sergej Milinkovic-Savic, Marco Landucci

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/asisten-pelatih-juventus-tak-permasalahkan-gol-pembuka-lazio
6594  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini