Anak Mantan Pemain dan Sepupu Calhanoglu Masuk Daftar Target Milan

Penulis: Nur Afifah
Senin 01 Jun 2020, 23:19 WIB
Anak Mantan Pemain dan Sepupu Calhanoglu Masuk Daftar Target Milan

Khephren Thuram (Sumber: Imago)

Ligaolahraga.com -

Berita Transfer: Anak dari mantan pemain dan dua kerabat Hakan Calhanoglu dikabarkan masuk dalam radar AC Milan yang tengah menyusun kekuatan untuk memasuki era baru di bawah kepemimpinan Ralf Rangnick.

La Gazzetta dello Sport akhir pekan kemarin menyebutkan bagaimana direktur pencari bakat Geoffrey Moncada dan tangan kanan CEO Ivan Gazidis, Hendrik Almstadt, telah menyusun daftar menarik yang berisikan calon-calon target klub.

Hal yang mengundang intrik adalah bahwa beberapa anak atau kerabat dari mantan dan pemain mereka saat ini ternyata masuk di dalamnya, seperti Khephren Thuram, anak dari Lilian, yang bermain di Nice sebagai gelandang.

Remaja 19 tahun tersebut sejatinya lahir di Italia dan membela AS Monaco saat masih kecil, namun ia hijrah ke Nice musim panas lalu dengan status bebas transfer dan telah mencatat 16 penampilan di semua kompetisi musim ini sebelum Ligue 1 dihentikan akibat virus corona.

Pemain lain yang disebutkan adalah Melayro Bogarde, cucu dari Winston, bek tengah 18 tahun yang telah mencatat 12 penampilan bersama tim U-19 Hoffenheim musim ini.

Kemudian ada Kerim dan Turan Calhanoglu, sepupu dari Hakan. Nama pertama juga membela Hoffenheim U-19 dan telah membukukan dua gol dan empat assist musim ini, sementara nama kedua merupakan seorang winger di tim U-17 klub yang sama.

Kemudian ada full-back 20 tahun Pierre Kalulu, yang kontraknya di Lyon bakal berakhir, dan striker Saint-Etienne Bilal Benkhedim turut meramaikan daftar tersebut.

Artikel Tag: Kerim Calhanoglu, Turan Calhanoglu, khephren thuram, Hakan Calhanoglu, Lilian Thuram, Nice, AC Milan

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/anak-mantan-pemain-dan-sepupu-calhanoglu-masuk-daftar-target-milan
4493  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini