Trae Young Siap Bermain Pada Ajang All-Star Game 2021

Trae Young siap bermain andaikan All-Star Game jadi dihelat. (Gambar: NBA)
Berita Basket NBA : Pebasket Atlanta Hawks yaitu Trae Young mengaku siap bermain jika memang NBA jadi menggelar All-Star Game untuk musim 2021 kali ini. Menurutnya, event itu akan tetap menarik meski tidak ada penonton yang datang.
Sebagaimana diketahui, pihak liga sudah merencanakan untuk menggelar All-Star Game pada tangal 7 Maret mendatang. Rencana ini mendapatkan kritik dari banyak pemain seperti De'Aaron Fox dan LeBron James. Mereka menyayangkan keputusan pihak liga yang kurang bijak. Menggelar event seperti itu sangatlah beresiko dan tidak ada gunanya. Lebih baik jeda tengah musim digunakan para pemain untuk beristirahat dan bertemu dengan keluarga masing-masing.
Berbeda dengan dua pemain tersebut, Trae Young punya perspektif tersendiri. Ia mengaku senang dan terhormat jika nantinya benar-benar terpilih untuk bermain di event rutin tahunan tersebut. Meski antusias, tetapi Young juga paham keluhan yang disampaikan oleh LeBron dan Fox. Ia akan menuruti keputusan apapun yang dibuat pihak liga nantinya.
"Saya akan senang jika bisa menjadi bagian dari All-Star Game. Apalagi, pertandingan akan digelar di Atlanta yang merupakan markas dari Atlanta Hawks. Di sisi lain, saya juga paham perasaan para pemain lain yang menolak event itu digelar. Saya bisa memahami keinginan kedua belah pihak yang bertentangan itu (pihak liga ingin mengadakan All-Star, sementara pemain tidak)," ucap Young saat diwawancara.
Artikel Tag: Trae Young, Atlanta Hawks, NBA
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/basket/trae-young-siap-bermain-pada-ajang-all-star-game-2021
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini