Kevin Durant Minta Fans Nets Untuk Lebih Bersabar

Penulis: Viggo Tristan
Rabu 09 Okt 2019, 09:41 WIB
Kevin Durant Minta Fans Nets Untuk Lebih Bersabar

Kevin Durant minta fans Brooklyn Nets untuk lebih bersabar.

Ligaolahraga.com -

Berita Basket NBA : Pebasket terbaru Brooklyn Nets yaitu Kevin Durant meminta fans timnya agar mau lebih bersabar. Sebab, Durant dipastikan tidak akan bermain untuk keseluruhan musim 2019-2020 mendatang akibat cedera achilles.

Durant sendiri masih mengalami cedera achilles sejak dideritanya pada babak final NBA beberapa bulan lalu. Akibat tendon achilles kakinya yang robek, Durant harus absen setidaknya setahun untuk menjalani proses pemulihan. Untuk itu, pebasket berusia 31 tahun ini akan absen sepenuhnya untuk kompetisi musim depan. Ia tidak ingin mengambil resiko atau mencoba-coba untuk bermain ketika kondisi fisiknya belum fit seratus persen. Hal itu akan membuatnya semakin berpotensi mengalami cedera berkelanjutan.

Menanggapi absennya selama semusim, tentu Durant punya pesan-pesan khusus untuk fans Nets. Durant meminta mereka agar mau bersabar dan tidak terlalu berharap kepadanya. Ia mengakui jika dirinya sendiri hanyalah manusia biasa yang membutuhkan waktu untuk berproses dan beradaptasi. Selama masa itu, tentu hasil baik atau juara tidak bisa datang secara instan. Fans diharapkan mengerti dengan proses yang dijalani Durant bersama tim.

“Saya ini manusia. Saya butuh waktu. Saya butuh proses. Rasanya sulit. Untuk memulihkan diri setiap hari, dua hingga tiga jam rehabilitasi, berusaha untuk kembali kuat. Tidak ada yang diburu-buru. Saya bekerja seperti orang lain yang pernah cedera achilles," ucap Durant saat diwawancara oleh media setempat.

Artikel Tag: NBA, nets, kevin durant

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/basket/kevin-durant-minta-fans-nets-untuk-lebih-bersabar
2317  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini