Giannis Antetokounmpo Batal Berlaga di FIBA World Cup 2023

Giannis Antetokounmpo tidak akan berlaga di FIBA World Cup 2023. (Gambar: Marca)
Berita Basket NBA : Pebasket Milwaukee Bucks yaitu Giannis Antetokounmpo memutuskan untuk absen pada pagelaran FIBA World Cup 2023 mendatang. Ia memilih keputusan tersebut karena dianggap yang paling baik untuk kesehatan jangka panjangnya.
Pada mulanya, Giannis Antetokounmpo memang memiliki keinginan besar untuk membela Yunani di FIBA World Cup 2023 kali ini. Sayangnya, ia mengalami kelelahan setelah berjuang keras dengan Milwaukee Bucks di babak playoff NBA 2022-2023. Setelah berdiskusi dengan tim medisnya, Giannis memilih absen untuk memulihkan kondisi fisiknya agar fit 100 persen. Andaikan dipaksa bermain sekalipun, performa Giannis akan tidak maksimal.
"Semua orang tahu kesetiaan saya pada tim nasional dan tidak akan pernah berubah. Sejak musim terakhir saya di NBA, saya telah memaksa tubuh saya mencapai batas untuk membantu tim kami mencapai tujuan. Tetapi setelah beberapa bulan pertemuan dengan staf medis dipastikan saya tidak siap untuk bermain pada level yang dibutuhkan untuk World Cup. Ini bukan keputusan dari beberapa pilihan tapi ini satu-satunya pilihan," ucap Giannis.
Kendati absen di Piala Dunia kali ini, tetapi Giannis nantinya berharap bisa ikut serta di Olimpiade Paris 2024. Ia akan mengusahakan segala cara untuk mengharumkan negaranya.
"Saya akan terus mendorong diri saya untuk siap pada waktu berikutnya saat dipanggil nanti. Tujuan utama kami adalah lolos ke Olimpiade 2024. Bisa mewakili timnas Yunani adalah suatu kehormatan," tutupnya.
Artikel Tag: Giannis Antetokounmpo, FIBA World Cup 2023
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/basket/giannis-antetokounmpo-batal-berlaga-di-fiba-world-cup-2023



Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini