Trae Young Komentari Trade Yang Membuatnya Berpisah Dengan Hawks

Penulis: Viggo Tristan
Jumat 09 Jan 2026, 23:10 WIB - 414 views
Trae Young antusias sambut tantangan baru bersama Wizards.

Trae Young bicara soal trade-nya ke Wizards. (Gambar: Basketball Network)

Ligaolahraga.com -

Berita Basket NBA : Pebasket senior Trae Young angkat bicara soal trade yang membuatnya berpisah dari Atlanta Hawks. Ia sendiri mengaku antusias menghadapi tantangan baru bersama Washington Wizards.

Sebagaimana diketahui, Trae Young adalah pemain yang tumbuh besar bersama Atlanta Hawks. Namun pada akhirnya, ia harus ditukar menuju Washington Wizards karena situasi tim yang abu-abu. Young sendiri mengatakan bahwa ia sedih harus berpisah dengan tim yang membesarkan namanya. Namun ketidakpastian yang dialami, membuat Young ingin mencoba peruntungan bersama tim lain.

"Beberapa tahun terakhir tidak seperti yang saya inginkan. Ekspektasi yang kami ciptakan sendiri, mencapai puncak yang belum pernah dicapai Atlanta sebelumnya. Membawa gelar juara ke Atlanta selalu menjadi tujuan saya. Namun, di antara cedera, kemunduran, dan situasi yang tidak masuk akal, kami tidak pernah benar-benar melihat potensi penuh kami," ucap Young.

"Namun, rasa sakit karena tetap berada di tempat yang sama akhirnya lebih besar daripada ketidakpastian perubahan. Perubahan seringkali disambut dengan rasa takut, tetapi saya melihatnya sebagai peluang lain. Saya melangkah ke babak selanjutnya dengan kepala tegak dan mata tertuju ke depan. Saatnya untuk melihat apa yang mungkin terjadi ketika dukungan itu nyata dan visinya jelas.Kita bergerak maju," pungkasnya sekali lagi.

Bersama Wizards, Young akan bergabung dengan deretan pemain muda yang belum begitu berpengalaman. Ia bisa jadi mentor sekaligus pemimpin tim yang solid.

Artikel Tag: Trae Young, Atlanta Hawks

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/basket/trae-young-komentari-trade-yang-membuatnya-berpisah-dengan-hawks
414
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini