Kento Momota vs Shi Yuqi di Final Kejuaraan Asia 2019

Penulis: Yusuf Efendi
Minggu 28 Apr 2019, 10:00 WIB
Kento Momota vs Shi Yuqi di Final Kejuaraan Asia 2019

Kento Momota/[Foto:Times of India]

Ligaolahraga.com -

Berita Badminton : Dua pebulutangkis terbaik dunia, Kento Momota asal Jepang dan juga Shi Yuqi asal China, akan saling berhadapan di partai puncak Kejuaraan Asia 2019 yang berlangsung di Wuhan, China.

Bentrokan tunggal putra merupakan pengulangan final Kejuaraan Dunia tahun lalu, ketika Momota mengalahkan Shi di partai puncak. Momota meraih tiket final dengan kemenangan dua game atas pemain veteran Vietnam yang tidak diunggulkan, Nguyen Tien Minh dengan 21-18 dan 21-8.

Nguyen yang berusia 36 tahun, merasa bisa melakukan kejutan menghadapi Momota yang energik dan sangat kuat.

"Itu bisa saja menjadi 19-18 bagi saya di pertandingan game pertama dan saya cukup yakin saya akan menang jika bukan karena senar yang patah dalam raket Momota membuat saya lengah dan shuttlecock jatuh di lapangan saya," kata Nguyen usai laga.

Di satu sisi, Shi Yuqi pemain nomor dua dunia menyingkirkan wakil asal Taiwan, Chou Tien Chen dengan 22-20 dan 21-18.

Di sektor tunggal putri, unggulan ketiga Yamaguchi asal Jepang sukses membuat kejutan dengan menyingkirkan unggulan teratas asal tuan rumah, Chen Yufei dengan 15-21, 21-16 dan 21-17 untuk memesan tempat di final melawan pemain China lainnya, He Bingjiao.

"Saya adalah runner-up di turnamen ini tahun lalu dan memiliki harapan tinggi untuk menang," kata Chen dengan kecewa.

“Sangat mengecewakan untuk keluar pada tahap ini. Yamaguchi terus kembali dan kebugaran saya membuat saya kalah,” ungkapnya.

Sementara uggulan kelima, Bingjiao sukses memenangkan laga semifinal melawan juniornya di tim nasional China, Cai Yanyan dengan rubber game 8-21, 21-12 dan 21-17.

Artikel Tag: Shi Yuqi, kento momota, Kejuaraan Asia 2019

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/badminton/kento-momota-vs-shi-yuqi-di-final-kejuaraan-asia-2019
1665  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini