Bawa Pistol Tanpa Izin, Juara Dunia Kelas Menengah Ditahan

Penulis: Fafa Zahir
Jumat 07 Des 2018, 22:00 WIB
Bawa Pistol Tanpa Izin, Juara Dunia Kelas Menengah Ditahan

Demetrius Andrade/World Boxing News

Ligaolahraga.com -

Berita Tinju: Juara tinju kelas menengah WBO, Demetrius Andrade, harus berurusan dengan pihak berwajib gara-gara senjata api. Menurut Providence Journal, petinju berkebangsaan Amerika Serikat itu ditahan, Kamis (6/12), setelah polisi menemukan sepucuk pistol di dalam mobilnya.

Kepada pihak kepolisian yang menahannya, Andrade, mengaku membawa pistol karena dirinya terkenal dan kaya. Namun saat petugas kepolisian mengeceknya, ternyata petinju yang belum terkalahkan sepanjang kariernya itu tidak memiliki lisensi atau izin atas senjata pistol jenis Glock 19 itu.

Polisi menemukan pistol itu di dalam tas Louis Vuitton yang ada di dalam mobil Mercedes milik Andrade. “Tak ada alasan membawa senjata tanpa izin,” ujar detektif fi Kepolisian Providence Maj. David Lapatin.

“Apapun klaim Anda, bahwa Anda membawa uang yang sangat besar jumlahnya atau hidup Anda dalam bahaya, Anda tetap harus mendapat surat izin penggunaan benda itu (membawa senjata api). “Anda tak bisa mendapatkan dan membawa senjata ini ke wilayah hukum kota Providence tanpa memiliki surat izin tersebut,” tutur polisi lagi.

Polisi mendatangi mobil Andrade lantaran petinju berusia 30 tahun itu mengobrol dengan rekannya di mobil Mercedes lain sehingga menghambat lalu lintas.

Petugas kepolisian mengkliam Andreade terlihat gugup dan matanya terus menatap ransel yang ada di lantai mobil Mercedes yang dikendarainya.

Saat polisi membuka ransel tersebut, dia menemukan tas kecil bermerek Louis Vuitton yang di dalamnya terdapat senjata jenis pistol dan magasin yang berisi 10 peluru.

Andrade pun dikenai tuduhan melakukan kejahatan besar karena memiliki senjata api tanpa lisensi. Dia kemudian masuk tahanan namun kemudian dilepas dengan jaminan.

Andrade (26-0 dengan 18 KO) menyabet gelar juara dunia kelas ringan WBO pada Oktober setelah menang angka dalam laga 12 ronde melawan Walter Kautondokwa.

Artikel Tag: Demetrius Andrade, Senjata Api Tak Berizin, Juara Kelas Welter WBO

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tinju/juara-dunia-kelas-menengah-ditahan-karena-bawa-pistol-tanpa-lisensi
4093  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini