Canelo Alvarez Mendominasi Jaime Munguia, Menang Angka Mutlak

Penulis: Hanif Rusli
Minggu 05 Mei 2024, 12:27 WIB
Canelo Alvarez (kanan) menjatuhkan Jaime Munguia di ronde keempat dalam pertarungan mereka di Las Vegas. (Foto: PBC)

Canelo Alvarez (kanan) menjatuhkan Jaime Munguia di ronde keempat dalam pertarungan mereka di Las Vegas. (Foto: PBC)

Ligaolahraga.com -

Juara dunia kelas menengah super sejati, Canelo Alvarez, berhasil mempertahankan empat gelarnya melalui kemenangan angka mutlak atas Jaime Munguia, Sabtu (4/5) malam di T-Mobile Arena, Las Vegas.

Dukungan yang riuh dan mengejutkan bagi Jaime Munguia dengan cepat dipadamkan dengan kombinasi paten Canelo Alvarez, sebuah hook kiri yang diikuti dengan uppercut kanan yang menjatuhkan sang penantang ke atas kanvas untuk knockdown pertama dalam 44 pertarungan dalam kariernya.

Alvarez, petinju papan atas dunia, terus membangun momentum setelah knockdown pada ronde keempat tersebut dan memenangkan pertarungan dengan serangannya yang lebih bersih, lebih tajam dan lebih keras untuk mempertahankan gelar juara dunia kelas menengah super sejati dalam pertarungan sesama Meksiko pada akhir pekan Cinco De Mayo.

Pertahanan gelar keempat Alvarez yang sukses ini dinyatakan resmi dengan skor 115-113, 117-110 dan 116-111. ESPN memberikan skor 118-109.

"Seluruh dunia menyaksikan kami, orang-orang Meksiko," kata Canelo Alvarez, petinju No. 4 pound-for-pound versi ESPN. "Saya tidak terburu-buru dalam bertarung, itulah mengapa saya memiliki banyak pengalaman. Ia adalah petarung yang hebat, kuat, dan cerdas. Saya memiliki 12 ronde untuk memenangkan pertarunan. Saya tampil sangat baik dan saya merasa sangat bangga akan hal itu.

"Ia sedikit lambat, saya dapat melihat setiap pukulannya. Terkadang ia menangkap saya karena saya terlalu percaya diri. ... Itulah mengapa saya adalah yang terbaik. ... Saya adalah petarung terbaik saat ini."

Canelo Alvarez (61-2-2, 39 KO), 33, memiliki rekor 10-1 dalam pertarungan di akhir pekan Cinco De Mayo. Satu-satunya kekalahannya adalah saat menghadapi Dmitry Bivol pada 7 Mei 2022, saat memperebutkan gelar juara dunia kelas ringan WBA.

Ini merupakan pertahanan gelar keempat bagi Alvarez atas gelar kelas menengah super WBC, WBO, IBF dan WBA. Dengan kemenangan ini, ia memperpanjang rekornya untuk mempertahankan gelar sejati yang paling sukses di era empat sabuk dengan empat gelar.

Jaime Munguia (43-1, 34 KO), 27 tahun, bukanlah tandingan yang sepadan bagi Alvarez. Ia sempat memberikan perlawanan di awal laga, namun pada akhirnya, semuanya menjadi milik Alvarez.

Ini merupakan kekalahan pertama Jaime Munguia dalam karier profesionalnya. Memasuki laga ini, Munguia telah memenangkan delapan dari 10 pertandingan terakhirnya sebelum ronde terakhir, termasuk TKO pada ronde kesembilan atas Ryder paa bulan Januari lalu.

Ini juga merupakan pertama kalinya dua petarung yang lahir di Meksiko berkompetisi untuk memperebutkan gelar juara sejati, dan perebutan gelar kelas menengah super pertama yang menampilkan dua petarung yang lahir di Meksiko. Belum pernah ada perebutan gelar juara dunia yang menampilkan dua petarung kelahiran Meksiko dengan berat badan di atas 160 pound.

Artikel Tag: Canelo Álvarez, Jaime Munguia

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tinju/canelo-alvarez-mendominasi-jaime-munguia-menang-angka-mutlak
673  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini