Usai Operasi Tangan, Emma Raducanu Lanjut Jalani Operasi Kedua

Penulis: Dian Megane
Jumat 05 Mei 2023, 21:35 WIB - 833 views
Emma Raducanu Lanjut Jalani Operasi Kedua Usai Operasi Tangan

Emma Raducanu

Ligaolahraga.com -

Berita Tenis: Petenis berkebangsaan Inggris, Emma Raducanu telah menjalani operasi pergelangan kaki setelah ia terus berusaha menemukan solusi untuk mengatasi masalah kesehatannya.

Juara US Open musim 2021 telah menghadapi sejumlah cedera akhir-akhir ini dan ia terpaksa mengundurkan diri dari Madrid Open musim ini akibat cedera tangan.

Awal pekan ini, petenis berusia 20 tahun mengungkapkan bahwa ia dijadwalkan akan melakoni sejumlah operasi pada tangan dan pergelangan kaki dalam usaha mengatasi cedera yang masih terus menghantui.

Sebagai akibat dari sejumlah operasi yang harus dijalani dan proses pemulihan, petenis berkebangsaan Inggris dipastikan akan melewatkan keseluruhan musim grass-court, termasuk Wimbledon.

Pada hari Jum’at (5/5) waktu setempat, petenis berusia 20 tahun mengkonfirmasi melalui Instagram Live dari tempat tidur rumah sakit bahwa operasi pergelangan kaki sang petenis telah selesai dilakukan. Ia juga membagikan sebuah foto dirinya sendiri yang tengah duduk di kursi roda dengan pergelangan kaki masih diperban yang diikuti dengan caption “2/3”, tidak lupa ia menambahkan emoji tersenyum dan hati.

“Saya baru menyelesaikan operasi pergelangan kaki saya, jadi dua dari tiga operasi telah dilaksanakan dan satu lagi akan dilakukan, tetapi tidak dalam dua pekan ke depan,” ungkap Raducanu.

Sejauh ini, petenis peringkat 85 dunia harus melalui awal musim 2023 yang berlangsung pasang surut dengan penampilan di babak 16 besar Indian Wells, diikuti dengan tersingkir dari laga pembuka, baik di Miami Open maupun di Stuttgart Open.

Setelah operasi pertama pada tangan kanan, di Instagram Raducanu menulis, “Akan aman untuk mengatakan bahwa sepuluh bulan terakhir telah begitu menyulitkan setelah saya harus berhadapan dengan cedera yang kembali kambuh di tulang kedua tangan.”

“Saya berusaha sebaik mungkin untuk mengatasi rasa nyerinya dan bermain dengan merasakan hal itu di sebagian besar musim ini dan di akhir musim lalu dengan mengurangi sesi latihan secara dramatis, melewatkan beberapa pekan dalam sesi latihan dan juga mengakhiri musim lalu dengan lebih cepat untuk berusaha memulihkannya.”

“Sayangnya hal itu tidak cukup. Saya telah menjalani operasi kecil pada kedua tangan untuk mengatasi cedera itu. Saya merasa keccewa untuk membagikan kabar bahwa saya akan absen selama beberapa bulan ke depan dan sementara absen, saya akan menjalani operasi kecil lain pada pergelangan kaki saya.”

“Sungguh menyakitkan bahwa saya akan melewatkan turnamen pada musim panas tahun ini dan saya berusaha untuk tidak terlalu memikirkannya, jadi, saya berterima kasih kepada semua penggemar yang terus mendukung saya ketika anda semua tidak mengetahui faktanya. Menantikan untuk bertemu anda kembali di lapangan.”

Artikel Tag: Tenis, Emma Raducanu

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tenis/usai-operasi-tangan-emma-raducanu-lanjut-jalani-operasi-kedua
833
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini