Usai Kemenangan Di US Open, Cori Gauff Siap Kembali Melangkah

Cori Gauff jelang China Open di Beijing musim 2023
Berita Tenis: Baru-baru ini, Cori Gauff menjadi juara Grand Slam, tetapi ia telah melangkah maju dari kemenangan tersebut dan menantikan turnamen berikutnya.
Kembali ke AS telah menjadi masa yang produktif bagi petenis AS yang memenangkan gelar pada dasarnya secara beruntun. Setiap gelar yang ia menangkan adalah gelar terbesar yang pernah ia menangkan sampai saat ini dengan puncaknya adalah ketika ia memenangkan gelar US Open.
Setelah hingar-bingar tersebut, petenis peringkat 3 dunia menghabiskan beberapa waktu untuk rehat, tetapi ia telah kembali ke lapangan di Beijing dan menantikan untuk melakoni turnamen selanjutnya, yakni China Open. Turnamen tersebut akan menjadi turnamen pertama sang petenis sejak menjadi juara Grand Slam dan semua orang ingin melihat bagaimana ia mengatasinya.
Jelang China Open, petenis berusia 19 tahun mengakui bahwa ia siap untuk melangkah maju dan menantikan turnamen selanjutnya.
“Sejujurnya itu terasa sedikit aneh, karena itu hanya salah satu hal terbesar dalam hidup anda, lalu anda pulang, dan anda kembali membersihkan diri, lalu melakukan hal-hal yang biasanya anda lakukan. Tetapi saya tidak terkejut. Saya tahu saya masih memiliki banyak hal dalam diri saya. saya tidak ingin hanya berdiam diri dengan hal itu. Itu pencapaian yang mengagumkan, tetapi saatnya melangkah maju,” jelas Gauff.
Sementara dengan semua hal yang telah ia lakukan cukup tenang di rumah, petenis berusia 19 tahun merayakannya dengan keluarga dan teman. Ia pun menjelaskan seperti apa hal itu seraya menambahkan bahwa ia mengambil rehat selama satu pekan, jumlah rehat terbanyak yang pernah ia ambil.
“Begitu saya sampai di rumah, semuanya cukup tenang. Saya mengambil rehat selama satu pekan, rehat terpanjang yang pernah saya habiskan di dunia tenis. Terasa sedikit aneh ketika tidak melakukan apa pun. Lalu, kami mengadakan sedikit perayaan bersama semua teman dan keluarga saya di Florida,” tambah Gauff.
“Setelah itu, kembali ke berlatih dan mengasah kemampuan yang sejujurnya saya bersemangat untuk segera kembali. Satu pekan adalah waktu yang panjang bagi saya untuk beristirahat.”
Di China Open, petenis berusia 19 tahun akan tampil sebagai petenis unggulan ketiga dan mengawalinya dengan menghadapi Ekaterina Alexandrova di babak pertama.
Artikel Tag: Tenis, China Open, US Open, Cori Gauff
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tenis/usai-kemenangan-di-us-open-cori-gauff-siap-kembali-melangkah



Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini