Stefanos Tsitsipas Siap Berjuang Demi Yunani Di United Cup

Penulis: Dian Megane
Jumat 02 Jan 2026, 11:12 WIB - 164 views
Stefanos Tsitsipas Siap Bertarung Demi Yunani Di United Cup

Stefanos Tsitsipas [image: getty images]

Ligaolahraga.com -

Berita Tenis: Stefanos Tsitsipas menyatakan musim 2026 bisa menjadi awal yang segar, baik bagi dirinya sendiri maupun tenis Yunani, setelah ia mempersiapkan diri untuk memimpin tim nasional bersama rekan senegaranya, Maria Sakkari di United Cup, Perth.

Berbicara sebelum melakoni United Cup, petenis berkebangsaan Yunani menyatakan bahwa ia merasa beristirahat dan pulih setelah menepi dari turnamen demi memulihkan diri dari cedera punggung yang mengganggunya selama paruh kedua musim 2025. Cedera tersebut memaksanya untuk mundur setelah berkompetisi untuk Yunani di Davis Cup pada bulan September lalu.

“Saya menghabiskan waktu untuk memulihkan diri. Saya menjauh dari lapangan untuk waktu yang cukup lama. Di tiga atau empat turnamen terakhir musim 2025 sangat menyulitkan secara fisik, jadi, penting untuk menemukan cara agar saya kembali sehat,” ungkap Tsitsipas.

“Kekhawatiran terbesar saya dalam enam sampai delapan bulan terakhir adalah apakah saya bisa menyelesaikan sebuah pertandingan dan bisa kembali pada hari selanjutnya tanpa rasa nyeri. Setelah kekalahan saya di US Open, saya tidak bisa berjalan selama dua hari. Momen-momen seperti itu membuat anda mempertimbangkan masa depan karier anda.”

Petenis berusia 27 tahun menyatakan bahwa ia telah berkonsultasi dengan salah satu dokter olahraga terkemuka di dunia dan merasa optimis dengan kemajuannya.

“Sejauh ini, semuanya terasa baik. Saya telah berlatih tanpa rasa sakit dan ketidaknyamanan, dan saya berharap itu berlanjut sampai United Cup dan seluruh musim 2026. Itu harapan terbesar saya untuk musim 2026,” lanjut Tsitsipas.

Yunani akan berhadapan dengan Jepang di laga pertama babak penyisihan grup United Cup yang akan digelar di RAC Arena, Perth, dengan petenis peringkat 36 dunia akan mengawalinya dengan melawan Shintaro Mochizuki. Sementara rekan senegaranya, Sakkari akan berhadapan dengan Naomi Osaka.

Petenis berusia berusia 27 tahun menyatakan ia menikmati bisa kembali ke Perth dengan mendeskripsikan kota tersebut sebagai tempat yang familiar dan ramah untuk memulai musim yang baru.

“Kami sudah bermain di sini berkali-kali. Perlahan-lahan Perth terasa seperti menjadi salah satu kota terbesar di Yunani (sambil bercanda). Ini cara yang baik untuk mengawali musim yang baru,” tutur Tsitsipas.

Ia juga merasa antusias tentang reuni dengan Sakkari untuk melakoni nomor ganda campuran di United Cup.

“Saya tidak bisa meminta pasangan yang lebih baik. Kami mengenal kekuatan dan kelemahan masing-masing. Kami juga menggunakan pengetahuan tersebut untuk membangun strategi terbaik yang memungkinkan kapan pun kami bermain bersama. Kami memperlihatkan beberapa performa memukau, termasuk di Olimpiade,” tukas Tsitsipas.

“Saya berharap semua orang di tim kami mempersiapkan diri demi pertempuran. Kami akan tampil maksimal. Kami pejuang. Kami orang Yunani dan kami akan berusaha memanfaatkannya dengan baik.”

Artikel Tag: Tenis, United Cup, Stefanos Tsitsipas, Maria Sakkari

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tenis/stefanos-tsitsipas-siap-berjuang-demi-yunani-di-united-cup
164
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini