Tommy Paul Pertahankan Momentum Dengan Kemenangan Pertama Di Moskow

Penulis: Dian Megane
Rabu 20 Okt 2021, 11:19 WIB
Tommy Paul bukukan satu tempat di babak kedua Kremlin Cup 2021

Tommy Paul ketika beraksi di babak pertama Kremlin Cup 2021

Ligaolahraga.com -

Berita Tenis: Tommy Paul maju ke babak keempat turnamen Masters 1000 pertama dalam kariernya di Indian Wells musim ini dan ia mempertahankan momentum tersebut di Kremlin Cup, Moskow.

Petenis peringkat 54 dunia membukukan satu tempat di babak kedua Kremlin Cup usai memetik kemenangan ketat 7-6, 7-5 atas petenis berkebangsaan Swedia, Mikael Ymer.

Petenis AS, Paul mematahkan Ymer sebanyak empat kali dan memenangkan 44 persen poin dari pengembalian pada laga yang bertahan selama 1 jam 57 menit.

Petenis berusia 24 tahu, Paul yang menundukkan petenis peringkat 6 dunia, Andrey Rublev di Indian Wells, selanjutnya akan berhadapan dengan petenis yang telah dua kali menjuarai Kremlin Cup, Marin Cilic demi satu tempat di perempatfinal.

Sementara itu, kekalahan mengejutkan juga terjadi di awal perhelatan Kremlin Cup ketika petenis berkebangsaan Ukraina, Ilya Marchenko sukses menumbangkan petenis unggulan kelima, Alexander Bublik dengan hasil cukup meyakinkan 6-4, 6-3.

Petenis peringkat 164 dunia, Marchenko mengamankan dua peluang break point yang ia hadapi dalam perjalanan untuk membukukan laga babak kedua melawan petenis berkebangsaan Australia, John Millman.

Petenis unggulan pertama sekaligus petenis favorit tuan rumah, Rublev mengetahui lawan pertamanya di Kremlin Cup ketika petenis berkebangsaan Perancis, Adrian Mannarino berjuang habis-habisan demi melumpuhkan petenis tuan rumah, Roman Safiullin dengan 1-6, 7-6, 6-4 setelah 2 jam 32 menit.

Petenis kidal, Mannarino kalah pada satu-satunya pertemuan melawan Rublev dua musim lalu di turnamen yang sama, tepatnya di babak perebutan gelar.

Di aksi lain, petenis berkebangsaan Belarusia, Egor Gerasimov pantang menyerah untuk menyisihkan petenis berkebangsaan Serbia, Miomir Kecmanovic dengan 6-3, 1-6, 6-4. Berdiri antara Gerasimov dan satu tempat di perempatfinal Kremlin Cup adalah petenis unggulan kedua sekaligus petenis tuan rumah, Aslan Karatsev.

Sementara petenis berkebangsaan Spanyol, Pedro Martinez tengah unggul 6-2 ketika lawannya asal Argentina, Guido Pella mundur dari pertandingan. Menantikan Martinez di babak kedua adalah petenis unggulan keempat, Filip Krajinovic.

Petenis lain yang melenggang ke babak kedua Kremlin Cup adalah Gilles Simon dan Ricardas Berankis. Petenis berkebangsaan Perancis, Simon dipaksa bermain ekstra keras sebelum memetik kemenangan 6-7, 7-5, 6-3 atas petenis unggulan kedelapan, Laslo Djere, sedangkan petenis berkebangsaan Lithuania, Berankis tampil perkasa ketika mengukir kemenangan 6-1, 6-3 atas petenis tuan rumah, Evgeny Donskoy.

Artikel Tag: Tenis, Kremlin Cup, Tommy Paul, Andrey Rublev

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tenis/tommy-paul-pertahankan-momentum-dengan-kemenangan-pertama-di-moskow
1104  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini