Petenis Belia Ini Jadikan Caroline Wozniacki Sebagai Panutan

Penulis: Dian Megane
Minggu 19 Jul 2020, 10:27 WIB
Petenis Belia Ini Jadikan Caroline Wozniacki Sebagai Panutan

Caroline Wozniacki usai lakoni pertandingan terakhir dalam kariernya di Australian Open 2020

Ligaolahraga.com -

Berita Tenis: Caroline Wozniacki musim ini memutuskan pensiun dari dunia tenis setelah melakoni pertandingan profesional pamungkasnya di Australian Open awal musim ini.

Namun, Wozniacki meninggalkan jejak yang luar biasa bagi dunia tenis Denmark. Ia menjadi satu-satunya petenis berkebangsaan Denmark yang memenangkan gelar Grand Slam ketika ia mengalahkan Simona Halep di final Australian Open musim 2018. Ia juga pernah bertengger di peringkat 1 dunia. Jadi, tidak mengejutkan ketika banyak petenis muda Denmark melihatnya sebagai panutan.

Petenis belia asal Denmark, Holger Rune mengungkapkan pengaruh Wozniacki terhadap dirinya. Petenis yang masih berusia 17 tahun tersebut memenangkan gelar French Open kategori junior pada musim lalu. Ia juga berpartisipasi di Ultimate Tennis Showdown (UTS), sebuah turnamen yang digagas pelatih Serena Williams, Patrick Mouratoglou.

Rune berpartisipasi di turnamen tersebut sebagai pengganti Matteo Berrettini dan bertanding melawan petenis muda Perancis, Corentin Moutet.

Rune memperlihatkan kedewasaan yang patut diacungi jempol, tetapi akhirnya kalah dalam pertandingan yang cukup ketat. Setelah pertandingan tersebut, Rune melakukan konferensi pers yang salah satunya membicarakan tentang Wozniacki.

“Saya pikir ia petenis dan individu yang luar biasa. Ia telah memenangkan Grand Slam, yang saya pikir petenis Denmark lainnya belum bisa melakukannya, jadi, saya pikir sungguh luar biasa mendapatinya sebagai panutan bagi dunia tenis di Denmark. Dan sekarang ia telah pensiun dan bermain dengan sangat baik meski mendekati waktu pensiunnya,” ungkap Rune.

“Sungguh disayangkan saya tidak bisa memenangkan pertandingan kali ini.”

Wozniacki menelan beberapa kekalahan pahit di final Grand Slam sebelum akhirnya memenangkan gelar Grand Slam pertama dan satu-satunya di Australian Open musim 2018. Sejak saat itu, kemenangan Wozniacki memberikan banyak inspirasi kepada para petenis muda seperti Rune.

Artikel Tag: Tenis, australian open, Caroline Wozniacki, Holger Rune

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tenis/petenis-belia-ini-jadikan-caroline-wozniacki-sebagai-panutan
1443  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini