Meski Tanpa Petenis Top Dunia, Bagi Sam Querrey Dan Tennys Sandgren US Open Harus Digelar

Penulis: Dian Megane
Minggu 05 Jul 2020, 15:58 WIB
Meski Tanpa Petenis Top Dunia, Bagi Sam Querrey Dan Tennys Sandgren US Open Harus Digelar

Sam Querrey

Ligaolahraga.com -

Berita Tenis: Petenis AS, Sam Querrey dan Tennys Sandgren menyatakan bahwa US Open seharusnya tetap digelar bahkan jika petenis top dunia seperti Novak Djokovic dan Rafael Nadal tidak ikut berkompetisi.

Roger Federer telah mengumumkan bahwa ia tidak akan berkompetisi lagi di sisa musim ini setelah menjalani operasi lutut.

US Open dijadwalkan akan dimulai di New York akhir Agustus mendatang dengan sejumlah protokol akan diterapkan demi memastikan keselamatan semua petenis yang terlibat.

Kepada majalah Forbes, Querrey mengungkapkan, “Itu akan menjadi kekecewaan, tetapi turnamen harus berjalan.”

“Jika ada ada delapan petenis AS yang tidak bisa pergi ke sana dan bertanding, mereka masih bisa bermain di French Open. Saya akan kecewa jika melewatkannya, tetapi jika itu artinya 90 persen petenis lain di luar petenis top dunia bisa pergi dan melakoni Grand Slam, saya benar-benar ingin Grand Slam tetap digelar.”

Querrey menambahkan bahwa dengan absennya para petenis top dunia, hal itu akan membuka peluang bagi siapa pun untuk memenangkan Grand Slam.

“Saya akan dengan senang hati memenangkannya. Tetapi dunia tenis telah menjadi luar biasa karena Roger, Rafa, dan Novak. Saya pikir, dominasi satu orang atau sekelompok kecil di olahraga apa pun akan benar-benar baik bagi olahraga tersebut,” tambah Querrey.

Sementara Sandgren yang kalah dari Federer di perempatfinal Australian Open musim ini, mengutarakan, “Kita lihat saja, tetapi saya sangat senang tentang US Open dan saya pikir US Open lebih besar daripada sejumlah petenis. Saya pikir US Open akan baik-baik saja. Saya rasa akan luar biasa bagi tenis jika kita bisa mulai menggelar turnamen lagi. Saya pikir USTA telah melakukan hal yang cukup baik agar kita berada di lingkungan yang aman dan turnamen seharusnya bisa berjalan dengan mulus.”

Artikel Tag: Tenis, US Open, Sam querrey, Tennys Sandgren

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tenis/meski-tanpa-petenis-top-dunia-bagi-sam-querrey-dan-tennys-sandgren-us-open-harus-digelar
780  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini