Hasil French Open: Novak Djokovic Luluh Lantakkan Juan Pablo Varillas

Penulis: Dian Megane
Minggu 04 Jun 2023, 22:36 WIB
Hasil French Open: Jumpa Juan Pablo Varillas, Novak Djokovic Bermain Tanpa Cela

Novak Djokovic

Ligaolahraga.com -

Berita Tenis: 12 set dimainkan dalam empat pertandingan dan 12 set dimenangkan oleh Novak Djokovic dalam perjalanan menuju perempatfinal French Open musim 2023 di Roland Garros.

Petenis yang telah dua kali menjuarai French Open tampil tanpa cela ketika ia meluluhlantakkan petenis berkebangsaan Peru, Juan Pablo Varillas dengan 6-3, 6-2, 6-2 di babak keempat.

Petenis berkebangsaan Serbia tampil dominan melawan petenis peringkat 94 dunia, Pablo Varillas di Court Philippe Chatrier, setelah ia menembakkan bola dengan rapi, baik menggunakan forehand maupun backhand, di sepanjang laga yang bertahan selama 1 jam 57 menit. Ia menembakkan 35 winner dan mengkonversi enam dari 12 peluang break point yang ia ciptakan.

“Ada energi yang luar biasa di atas lapangan, dari para penonton dan juga dari saya sendiri,” seru Djokovic. “Saya benar-benar menikmatinya, performa terbaik saya sejauh ini di Grand Slam ini.”

“Hal itu muncul di waktu yang tepat, karena saya memasuki pekan kedua dan yang pasti akan melakoni perempatfinal, pertandingannya akan semakin menantang. Tantangan yang lebih besar, tetapi saya menyukai cara saya bermain dan perasaan saya, jadi, saya menantikan tantangan baru.”

Petenis unggulan ketiga setidaknya memiliki tiga hal yang memotivasi dirinya di Roland Garros musim ini. Gelar French Open ketiga akan menjadi gelar Grand Slam ke-23 dalam kariernya. Hal tersebut juga akan membantunya kembali bertengger di peringkat 1 dunia.

“Saya pastinya bermain dengan lebih baik daripada yang saya lakukan dalam beberapa bulan terakhir,” jawab Djokovic ketika ditanya tentang apakah peluang menorehkan sejarah di Grand Slam memberinya rasa tegang lebih.

“Sepuluh hari terakhir telah menjadi waktu terbaik yang saya rasakan sejak Australian Open, jadi, itu sangat positif. Saya hanya harus terus melangkah dan tidak membiarkan diri saya berpikir terlalu jauh, tetapi saya berada di jalur yang tepat.”

Pablo Varillas memenangkan tiga laga lima set demi lolos ke babak keempat di Roland Garros, termasuk menaklukkan petenis unggulan seperti Roberto Bautista Agut dan Hubert Hurkacz. Tetapi ia tidak tampak bisa mengulangi prestasi tersebut ketika melawan petenis berkebangsaan Serbia, karena ia kesulitan untuk menembus pertahanan petenis unggulan ketiga yang sekokoh batu.

Meskipun menelan kekalahan, Pablo Varillas akan meninggalkan Roland Garros, Paris dengan kenangan indah setelah ia melaju ke babak keempat Grand Slam untuk kali pertama dalam kariernya. Selain itu, ia juga akan naik ke peringkat 60 dunia.

Tugas selanjutnya bagi Djokovic adalah laga perempatfinal French Open melawan petenis unggulan ke-11, Karen Khachanov. Sampai saat ini, petenis berkebangsaan Serbia mendominasi head to head mereka dengan 8-1. Ia memenangkan tujuh pertemuan terakhir mereka termasuk pertemuan terakhir mereka di Paris Masters musim lalu.

Satu-satunya kemenangan Khachanov atas Djokovic terjadi ketika mereka bertemu di final Paris Masters musim 2018.

Artikel Tag: Tenis, French Open, Novak Djokovic, Juan Pablo Varillas, Karen Khachanov

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tenis/hasil-french-open-novak-djokovic-luluh-lantakkan-juan-pablo-varillas
1107  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini