Hasil French Open: Jegal Jessica Pegula, Elise Mertens Tembus Pekan Kedua

Penulis: Dian Megane
Sabtu 03 Jun 2023, 06:12 WIB
Hasil French Open: Depak Jessica Pegula, Elise Mertens Duduk Manis Di Babak 16 Besar

Elise Mertens

Ligaolahraga.com -

Berita Tenis: Petenis berkebangsaan Belgia, Elise Mertens masih meneruskan dominasinya atas Jessica Pegula ketika mereka bertemu di babak ketiga Fench Open musim 2023.

Petenis unggulan ke-28 tampil perkasa ketika membantai petenis unggulan ketiga, Pegula dengan 6-1, 6-3 dalam waktu 1 jam 22 menit di babak ketiga French Open.

Kini, petenis unggulan ke-28 telah memenangkan ketiga pertemuan melawan petenis AS, Pegula. Di perempatfinal Dubai musim 2021, ia mengamankan tiga peluang match point dan memenangkan 11 game terakhir di pertandingan tersebut. Dua musim berikutnya, ia meneruskan momentum tersebut dengan memenangkan lima game pertama ketika mereka bertemu di Court Philippe Chatrier. Kemenangan tersebut menjadi kemenangan ketujuh sang petenis atas petenis peringkat 5 besar sekaligus untuk kali pertama sejak mengalahkan Simona Halep di Madrid musim 2021.

Petenis berkebangsaan Belgia kini melenggang ke babak keempat French Open untuk kali ketiga setelah musim 2018 dan 2022.

Petenis berusia 27 tahun, Mertens memperlihatkan performa memukau ketika ia menyambar keunggulan 6-1, 1-0. Ia menghasilkan sembilan winner dan hanya melakukan empat unforced error di sepanjang set pertama. Ia bahkan mampu menciptakan peluang break point di awal set kedua yang berhasil ia konversi sehingga ia membangun keunggulan di awal.

Namun, sepasang pelanggaran ganda di game selanjutnya mengizinkan Pegula untuk bisa kembali berkompetisi. Ia mengkonversi peluang break point dan mulai melancarkan dropshot demi menciptakan efek mematikan.

Game kunci dari set tersebut adalah game yang melibatkan lima deuce yang berhasil Mertens pertahankan demi keunggulan 5-3 sebelum akhirnya keluar sebagai pemenang. Petenis berkebangsaan Belgia menyelesaikan pertandingan dengan menembakkan 20 winner dan hanya melakukan 13 unforced error, sedangkan Pegula menghasilkan 19 winner tetapi melakukan 28 unforced error.

Mertens selanjutnya akan menjadi lawan runner up French Open musim 2021, Anastasia Pavyuchenkova yang kembali ke pekan kedua Grand slam sejak mengalami cedera berkat kemenangan 4-6, 6-3, 6-0 atas petenis unggulan ke-24 sekaligus rekan senegaranya, Anastasia Potapova.

Di pertemuan mereka sebelumnya, mereka harus bertanding selama 3 jam 20 menit di Istanbul musim 2021 yang dimenangkan Potapova dengan tiga set. Pertemuan di Roland Garros pekan ini juga membutuhkan set ketiga, tetapi lebih mulus bagi Pavlyuchenkova yang menyambar sembilan game terakhir secara beruntun pada laga yang bertahan selama 1 jam 51 menit.

Pavlyuchenkova yang absen di sebagian besar musim 2022 akibat cedera lutut, menembus pekan kedua Grand Slam untuk kali kesepuluh dalam kariernya sekaligus untuk kali ketiga di French Open. Petenis peringkat 333 dunia menjadi petenis dengan peringkat terendah kedua yang melenggang ke babak keempat di Roland Garros setelah Serena Williams yang melakukannya pada musim 2018 ketika menghuni peringkat 451 dunia.

Artikel Tag: Tenis, French Open, Elise Mertens, Jessica Pegula

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tenis/hasil-french-open-jegal-jessica-pegula-elise-mertens-tembus-pekan-kedua
1027  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini