Barbora Krejcikova Amankan 7 Match Point Demi Final Di Sydney

Penulis: Dian Megane
Jumat 14 Jan 2022, 14:11 WIB
Barbora Krejcikova lumpuhkan Anett Kontaveit di semifinal Sydney International 2022

Barbora Krejcikova

Ligaolahraga.com -

Berita Tenis: Barbora Krejcikova mengamankan tujuh peluang match point di babak tiebreak set ketiga melawan Anett Kontaveit di semifinal Sydney International musim 2022.

Petenis peringkat 4 dunia tampak akan menelan kekalahan ketika ia kecolongan set pertama dengan telak melawan petenis peringkat 7 dunia, Kontaveit, tetapi ia kembali fokus demi memaksakan set penentu.

Laga semifinal Sydney International berkualitas tinggi tersebut berpeluang dimenangkan kedua petenis yang musim lalu menjadi salah satu petenis paling berkembang dan mereka diindikasikan akan menjadi salah satu ancaman di Australian Open pekan depan.

Namun, petenis berkebangsaan Ceko yang akhirnya memetik kemenangan 0-6, 6-4, 7-6 atas petenis berkebangsaan Estonia, Kontaveit setelah 2 jam 30 menit dengan mengkonversi peluang match point kelimanya ketika pengembalian forehand petenis berkebangsaan Estonia terlalu melebar, setelah mengamankan tujuh peluang match point demi mencegah petenis peringkat 7 dunia melenggang ke final keempat secara beruntun.

Dengan kemenangan tersebut, juara French Open musim 2021 mematahkan lima kekalahan beruntun melawan petenis peringkat 10 besar sekaligus mengklaim kemenangan kelima dalam kariernya atas petenis di peringkat tersebut.

“Saya hanya berencana untuk berjuang lebih keras dan berusaha bertahan di pertandingan tersebut,” tutur Krejcikova terkait kebangkitannya setelah di set pertama kalah tanpa balas.

“Saya merasa di beberapa poin saya akan mendapatkan peluang saya dan sangat penting bagi saya untuk mengkonversinya. Saya harus menemukan rencana B dan saya benar-benar senang bahwa saya melakukannya. Itu pertandingan yang mengagumkan.”

Kedua petenis merupakan wajah-wajah baru di turnamen akhir musim, WTA Finals musim lalu yang digelar di Guadalajara. Keduanya bertemu di fase grup yang dimenangkan Kontaveit dengan dua set langsung. Kemenangan tersebut menjadi bagian dari perjalanan luar biasa petenis berkebangsaan Estonia pada musim lalu ketika ia memenangkan 28 dari 32 pertandingan terakhir yang ia lakoni.

Sebelum membawa pulang gelar Sydney International musim 2022, petenis unggulan ketiga, Krejcikova akan berduel melawan petenis unggulan kesembilan, Paula Badosa atau petenis peringkat 26 dunia, Daria Kasatkina.

Menghadapi Badosa, petenis berkebangsaan Ceko tertinggal dengan 0-2 di mana kedua pertemuan tersebut terjadi di Madrid dan Indian Wells musim 2021, sementara itu, ia unggul atas Kasatkina dengan 1-0 usai memenangkan pertemuan mereka di Cincinnati musim 2021.

Artikel Tag: Tenis, Sydney International, Barbora Krejcikova, Anett Kontaveit

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tenis/barbora-krejcikova-amankan-7-match-point-demi-final-di-sydney
1076  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini