Yamaha Ingin Perbaiki Kecepatan Motor di Trek Lurus

Penulis: Viggo Tristan
Selasa 03 Sep 2019, 22:56 WIB
Yamaha Ingin Perbaiki Kecepatan Motor di Trek Lurus

Yamaha bertekad benahi kecepatan motor di trek lurus.

Ligaolahraga.com -

Berita MotoGP : Manajer proyek tim Monster Energy Yamaha yaitu Takahiro Sumi menjelaskan bahwa pihaknya akan bekerja keras untuk bisa meningkatkan kecepatan motor di trek lurus. Selama ini, Yamaha berulang kali kalah cepat dibanding tim-tim pabrikan lainnya.

Bukti terakhir dan terbaru bahkan dialami oleh Valentino Rossi kala mentas di GP Inggris lalu. Rossi hanya bisa menyentuh top speed di angka 319,5 km per jam. Angka ini tentu kalah jauh dari tim-tim lain yang bisa mencapai angka 325 km per jam. Jika dibandingkan bersama Danilo Petrucci, Rossi bahkan terpaut lebih dari 10 km per jam pada sektor kecepatan dan top speed di trek lurus.

Hal ini tentu menjadi perhatian besar bagi Takahiro yang ingin meningkatkan kecepatan motor. Menurutnya, memperbaiki performa motor agar kencang di trek lurus tidaklah semudah yang dibayangkan. Akan tetapi, ia akan tetap berusaha keras agar bisa memberikan solusi terbaik hingga akhir musim ini.

“Kami tidak pernah menjadi tim dengan motor paling bertenaga dipaddock. Namun, kami selalu berusaha menambah kecepatan,” ucap Takahiro saat diwawancara oleh media setempat kala itu.

“Memperbaiki kecepatan tanpa kehilangan kontrol terhadap motor tidak mudah. Bagaimana pun juga, itu target utama kami,” tukas pria yang berasal dari Jepang tersebut. Takahiro kini punya data yang cukup berharga dari tes yang dijalankan di Sirkuit Misano. Yamaha berharap besar jasa Takahiro dapat segera terasa pada performa motor.

Artikel Tag: MotoGP 2019, Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi, Takahiro Sumi

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/motogp/yamaha-ingin-perbaiki-kecepatan-motor-di-trek-lurus
7071  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini