Penggemar MotoGP Thailand Tak Sabar Tunggu Balapan di Buriram

MotoGP Thailand
Berita MotoGP : MotoGP Thailand akan segera segera dilaksanakan musim ini. Tanaisiri Chanvitayarom selaku Managing Director sirkuit Buriram akui ia sudah tidak sabar untuk segera menyambut gelaran MotoGP di Negeri Gajah Putih tersebut pada Oktober yang akan datang.
Resmi pada musim balapan tahun 2018 ini, Thailand menjadi tuan rumah penyelenggaraan ajang balap motor paling bergengsi, MotoGP, di kawasan Asia. Selain Thailand sudah ada dua negara yang telah menjadi tuan rumah MotoGP di Asia, yaitu Malaysia dan Jepang. Di bagian Oceania ada Australia yang jaraknya tidak terlalu jauh dengan Asia.
Antusias para penggemar MotoGP di Thailand cukup baik, hal itu terbukti tribun penonton yang dipenuhi oleh para penonton ketika sesi uji coba pramusim di Sirkuit Buriram pada Februari yang lalu.
Demi lancarnya penyelenggaraan MotoGP Thailand, pihak Sirkuit Buriram telah mengirimkan perwakilannya untuk mengunjungi Sirkuit Jerez dan bertemu dengan Dorna Sports guna membahas segala sesuatu persiapan yang akan dilakukan pada bulan Oktober mendatang di Buriram.
“Kami banyak mendapat dukungan dari Dorna, hal itu fantastis,” ungkap Chanvitayarom.
“Alasan kami berada di sini adalah membahas persiapan. Terlepas dari pihak kami sebagai promotor, para penggemar sangat antusias, mereka menonton semua balapan dan musim ini pertarungannya sangat menarik. Fans menunggu akhir pekan balapan."
“Kami memiliki banyak penggemar dan pertama kalinya MotoGP ada di Thailand. Itu adalah uji coba pramusim yang luar biasa. Para penggemar semua bersemangat. Tribun penonton kami penuh."
“Dari hari tes sampai hari balapan, semua orang membicarakan tentang MotoGP! Kami juga memiliki banyak kegiatan di Bangkok, Buriram, dan kota-kota lain di mana penggemar berkumpul untuk berbagi dan membicarakannya."
Artikel Tag: MotoGP Thailand, buriram, MotoGP 2018
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/motogp/penggemar-motogp-thailand-tak-sabar-tunggu-balapan-di-buriram
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini