KTM Enggan Finis di Posisi Juru Kunci Musim Ini

Pol Espargaro, KTM MotoGP.
Berita MotoGP: Stefan Pierer, Bos KTM MotoGP, mengungkapkan bahwa timnya kini membidik target setidaknya meraih posisi di atas sembilan besar di klasemen tim MotoGP musim 2019 ini.
Tim KTM telah berupaya mempersiapkan diri dengan sebaik mungkin untuk menyambut MotoGP 2019. Bahkan lompatan besar dilakukan KTM, usai berhasil meyakinkan Tech 3 untuk berpisah dengan Yamaha, dan menjadi tim satelit mereka di MotoGP musim ini.
Kendati demikian, penampilan KTM di dua balapan awal musim ini tampaknya kurang begitu mengesankan. Bahkan pebalap anyar yang digadang-gadang bakal mengangkat performa KTM, yakni Johann Zarco malah kesulitan dan terbenam di posisi ke 19 klasemen pebalap sementara.
Zarco yang hanya mampu finis di urutan ke-15 di MotoGP Qatar dan Argentina itu, kerap mengeluhkan kesulitan beradaptasi dengan motor barunya.
Situasi tersebut membuat sejumlah pihak mulai ragu akan kualitas motor Tim KTM, RC16. Bahkan mereka juga memprediksi KTM bakal menjadi juru kunci di klasemen kontrusktor MotoGP 2019. Akan tetapi, Bos KTM, Pierer masih menyimpan kepercayaan tinggi terhadap perjalanan timnya di musim ini.
“Pertama, kami harus lebih baik dari pada dua kali finis kesembilan pada kejuaraan dunia musim sebelumnya. Kami sudah meraih hasil positif tahun itu,” jelas Pierer, seperti dikutip dari Paddock-GP.
“Akan tetapi peningkatan yang kami harapkan terjadi pada 2019 justru berada di bawah ekspektasi. Kami ingin meraih hasil satu digit (masuk 10 besar) tahun ini,” ujar pria asal Austria tersebut.
Hingga saat ini, KTM masih menjadi tim terbawah di klasemen bersama Tech 3 yang baru saja menjadi tim satelit musim ini.
Artikel Tag: ktm, MotoGP 2019
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/motogp/ktm-enggan-finis-di-posisi-juru-kunci-musim-ini

Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini