Red Bull Larang Max Verstappen Catatkan Lap Tercepat di Spa

Penulis: Abdi Ardiansyah
Rabu 02 Agu 2023, 23:55 WIB
Max Verstappen

Max Verstappen

Ligaolahraga.com -

Berita F1: Bos Red Bull, Christian Horner, mengaku tak mengizinkan Max Verstappen merebut lap tercepat di GP Belgia sebab bakal mempertaruhkan posisi pertamanya.

Max Verstappen tampil begitu mengesankan di GP Belgia akhir pekan lalu. Ia berhasil mengalahkan sang tandeman, Sergio Perez, dengan keunggulan 22 detik dan membuat Charles Leclerc yang duduk di P3 tertinggal 33 detik.

Kemenangan di Spa kian menegaskan bahwa dominasi Verstappen mustahil untuk dibendung. Akan tetapi ia tak berhasil mencatatkan lap tercepat, yang pada akhirnya direbut oleh Lewis Hamilton.

Di tengah balapan, sang pebalap sempat meminta izin dari Red Bull Racing untuk melakukan pit stop tambahan. Akan tetapi Christian Horner selaku prinsipal tim langsung menolak gagasan Verstappen karena bakal mempertaruhkan kemenangannya.

"Tidak, itu sebabnya kami melakukan pit stop. Kami tidak ingin terlalu serakah, karena sudah memenangi Sprint Race kemarin, finis 1-2 hari ini, kami tidak ingin berakhir dengan telur di wajah kami (menanggung malu), mengorbankan hal itu dengan cara apa pun,” ujar Horner, dikutip dari Motorsport.com.

"Untuk memberikan satu poin, saya rasa tidak ada yang akan kehilangan banyak tidur malam ini,” tambahnya.

Cara kerja Die Roten Bullen yang enggan mengambil terlalu banyak risiko yang tidak perlu dilatarbelakangi oleh kekhawatiran akan problem degradasi ban. Untuk diketahui, Max Verstappen terlalu banyak menggunakan ban lunak di awal GP Belgia, melebihi apa yang direncanakan oleh teknisi tim.

"Kami sedikit khawatir dengan ban - Anda bisa melihat ban mulai sedikit terbuka - dan kami tidak ingin masuk terlalu dalam. Jadi, ini tentang bagaimana menutup balapan,” tutur Horner.

Verstappen sendiri start dari urutan keenam setelah terkena penalti grid karena menggunakan girboks anyar. Pada lap ke-17, ia mampu menyalip Perez untuk mengambil alih posisi pertama, setelah sebelumnya melibas Leclerc dan Hamilton.

Pebalap berusia 25 tahun itu resmi mencetak kemenangan kedelapannya secara beruntun di Spa, hanya terpaut satu angka dari rekor Sebastian Vettel yang menorehkan jumlah podium utama terbanyak di ajang jet darat.

"Dia mengendarai mobil yang luar biasa hari ini. Dia melakukan pekerjaan yang bagus untuk naik ke P2 dan kemudian setelah berhenti, balapannya benar-benar menjadi hidup dengan ban medium di mana dia menunjukkan kecepatan yang luar biasa,” puji Horner.

"Checo (Perez) jelas tidak bertahan terlalu keras karena perbedaan kecepatan di antara mereka berdua. Di atas ban medium, Checo jelas tidak senyaman Max. Kami harus mencari tahu mengapa ia kesulitan di ban medium,” ia mengakhiri.

Artikel Tag: Red Bull, Max Verstappen, GP BELGIA, F1 2023

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/f1/red-bull-larang-max-verstappen-catatkan-lap-tercepat-di-spa
1029  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini