Raih Pole Position di GP Kanada, Begini Reaksi Vettel

Sebastian Vettel senang dapat amankan pole position di GP Kanada.
Berita F1 : Pebalap tim Scuderia Ferrari yaitu Sebastian Vettel tampak begitu berbahagia usai berhasil mengamankan pole position di GP Kanada. Vettel mengatakan bahwa kerja keras tim Ferrari untuk berbenah selama ini akhirnya sudah mulai menemukan titik terang.
Sebagaimana diketahui, Vettel memang mengalami kesulitan berarti dalam beberapa balapan terakhir. Pada musim ini saja, Vettel bahkan belum pernah menang sama sekali dan juga tidak pernah meraih pole position. Ia lantas berhasil memecah tren negatifnya pada sesi kualifikasi di Montreal. Secara mengejutkan, Vettel mampu mengalahkan Hamilton dengan selisih waktu mencapai 0,2 detik.
Menanggapi keberhasilannya itu, Vettel mengaku sudah cukup lega karena akhirnya dapat menemukan harapan untuk bangkit. Ia lantas juga berharap bahwa kecepatannya dapat bertahan pada hari balapan.
“Sejujurnya ini merupakan hari yang hebat. Rasanya sudah sangat lama kami tak merasakan ini, terutama untuk tim. Dua balapan terakhir juga sangat berat. Sehingga datang ke sini dan memperlihatkan performa terbaik itu sangatlah positif. Kami mengetahui betul bahwa lintasan ini memang cocok dengan kami, tapi masih ada pekerjaan yang harus diselesaikan,” ucap Vettel saat diwawancara.
“Mobil semakin baik selama kualifikasi. Awalnya memang tak mudah karena ada gangguan saat red flag. Tapi adrenalin saya sedang sangat tinggi. Saya sangat bahagia dan menikmati ini. Rasanya ingin melakukannya lagi hanya untuk bersenang-senang,” tukasnya sekali lagi.
Artikel Tag: Formula One 2019, Scuderia Ferrari, Sebastian Vettel
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/f1/raih-pole-position-di-gp-kanada-begini-reaksi-vettel
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini