Lewis Hamilton: Mobil Baru Mercedes Sulit Dikendalikan

Mercedes F1 Lewis Hamilton
Berita F1: Pembalap Mercedes, Lewis Hamilton, secara terang-terangan mengatakan bahwa mobil baru Mercedes musim 2018 (Mercedes W09) jauh lebih sulit untuk dikemudikan daripada pendahulunya yakni mobil Mercedes W08 atau yang biasa dipanggil 'Diva'.
Setelah tampil buruk selama tiga perlombaan, juara bertahan itu akhirnya meraih kemenangan pertamamya musim ini pada perlombaan di GP Baku akhir pekan kemarin.
Tapi bagi Hamilton apa yang ia raih di Baku bukanlah kemenangan yang sesungguhnya karena kemenangan yang ia raih hanyalah sebuah keberuntungan dan kelihaiannya dalam memanfaatkan momen safety car.
Kepada media Hamilton mengatakan bahwa mobil Mercedes W09 tidak konsisten dalam hal kinerja, masalah utamanya lagi-lagi berpusat pada kemampuannya untuk secara efisien memanfaatkan ban Pirelli.
"Kami hanya harus memperbaikinya sedikit dan membuatnya sedikit lebih mudah dikendarai," kata Hamilton dilansir dari F1i, Rabu (2/5).
"Ini sangat berbeda dan tidak semudah mengemudikan mobil tahun lalu. Jadi ya, itulah yang akan terus kami kerjakan," tegasnya.
"Kami pastikan kami masih memiliki banyak pekerjaan yang harus dilakukan karena kami masih di belakang, sementara kami menyelesaikannya (GP Baku), hanya karena keberuntungan," ujarnya.
"Kimi (Raikkonen) hampir berada di Pole position di kualifikasi dengan dua persepuluh detik di depan Sebastian (Vettel) yang kecepatan murninya jauh di depan kita saat ini.
"Kemudian, dalam balapan, saya yakin Sebastian memiliki kecepatan untuk menang. Saya juga yakin kecepatan mereka dalam perlombaan juga sedikit di atas kita," ungkapnya.
"Kita memang ada di sana di antara mereka, tapi kita masih belum memiliki mobil yang cepat untuk menantang mereka," pungkas Hamilton.
Artikel Tag: Lewis Hamilton, Mercedes, f1
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/f1/lewis-hamilton-mobil-baru-mercedes-sulit-dikendalikan
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini