Jadi Pembalap Cadangan Red Bull, Daniel Ricciardo Jelaskan Perasaannya

Penulis: Depe Ptr
Selasa 28 Mar 2023, 11:18 WIB
Jadi Pembalap Cadangan Red Bull, Daniel Ricciardo Jelaskan Perasaannya

Daniel Ricciardo / via Gettyimages

Ligaolahraga.com -

Berita F1: Jadi pembalap cadangan Red Bull, Daniel Ricciardo jelaskan perasaannya. Pembalap asal Australia itu, kehilangan tempatnya di posisi pembalap tim utama F1.

Daniel Ricciardo mungkin telah kehilangan tempatnya di grid Formula One, tetapi dia tetap menjadi sorotan. Apalagi, F1 2023 akan menggelar putaran ketiga di negara asalnya.

Meski hanya jadi pembalap cadangan untuk Red Bull tahun ini, Ricciardo mengakui bahwa ini bukan tentang dirinya sendiri pada tahun ini. Dia menambahkan bahwa ini tentang tim yang lebih luas dan mencoba untuk berkontribusi dan membantu mereka sebisanya.

"Beberapa tahun yang sulit secara profesional, jadi ada unsur pesaing dalam diri saya yang ingin mengingatkan orang-orang bahwa saya masih di sini, masih profesional dan masih berkontribusi pada kesuksesan," kata Ricciardo yang menyatakan bahwa tujuannya di tahun 2023 bukanlah 100 persen tentang balapan dan kompetisi, dikutip dari formula1news.

"Saya tidak ingin tahun ini berlalu begitu saja, karena jika saya balapan lagi tahun depan, saya akan berharap memanfaatkan waktu luang saya sebaik mungkin," tambah Ricciardo, mengisyaratkan tujuannya untuk kembali ke kursi balap musim depan.

Menjelang Grand Prix Australia, Ricciardo kembali ke kursi kemudi Red Bull. Dia ditugaskan untuk menguji mobil RB7.

Bagi Ricciardo, tahun ini menandai pertama kalinya sejak dia terlibat Formula One, di mana dia tidak akan bergabung dengan sesama pebalap di Sirkuit Albert Park di Melbourne. Sang pembalap kehilangan kursinya di McLaren dalam perombakan yang diumumkan tahun lalu.

Artikel Tag: Red Bull, Daniel Ricciardo, F1 2023

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/f1/jadi-pembalap-cadangan-red-bull-daniel-ricciardo-jelaskan-perasaannya
577  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini