T1 Dota 2 Resmi Melepas Pelatih March, Xepher Akan Turut Cabut?

Penulis: Fajar Muhammad Fajar
Selasa 25 Okt 2022, 14:30 WIB
T1 Dota 2 Resmi Melepas Pelatih March, Xepher Akan Turut Cabut?

March dan Xepher via Valve

Ligaolahraga.com -

Berita Esports: Divsi Dota 2 dari T1 mengumumkan telah berpisah dengan pelatih tim, Park "March" Tae-won, menyusul kampanye The International 11 (TI11) yang mengecewakan. Kabar pelepasan sang pelatih disampaikan oleh organisasi tersebut di laman Twitter resminya pada Senin (24/10).

March akhirnya hengkang setelah dua tahun mengisi kursi pelatih organisasi yang berbasis di Korea Selatan itu. Kepergiannya terjadi pasca berakhirnya Dota Pro Circuit (DPC) musim ini, mimpi buruk bagi skuad.

T1 mengalami musim DPC di bawah rata-rata mengingat penurunan kinerja selama tur ketiga kancah regional Asia Tenggara (SEA). Performa tim merosot drastis sepanjang Tour III DPC SEA setelah menukar Nuengnara "23savage" Teeramahanon dengan Kim "Gabbi" Santos dari Talon Esports.

Tim SEA itu gagal mendapatkan undangan langsung ke TI11, sehingga membuat gebrakan demi merebut kembali statusnya sebagai salah satu tim terbaik di wilayah tersebut. Mereka menukar Gabbi dan Karl "Karl" Baldovino demi mantan superstar OG dan back-to-back champion TI, Topias "Topson" Taavitsainen dan Anathan "ana" Pham.

Sayangnya perubahan roster dengan kehadiran ana dan Topson tidak cukup untuk membawa T1 ke TI11 via Last Chance Qualifier (LCQ). Tim gagal mengamankan slot The International 11 akibat finis enam besar di LCQ setelah disingkirkan oleh Vici Gaming.

Restrukturasi skuad Dota 2 tim berkostum berwarna putih-merah juga tidak berhenti di March. Masih pada Senin (24/10), Kenny "Xepher" Deo juga mengungkapkan di Twitter-nya bahwa sedang mencari tim. Meski pengumuman itu belum disampaikan oleh organisasi, ada potensi sang support Indonesia tidak akan bertahan untuk musim depan.

Mengutip AFK Gaming, situasi mengenai sisa roster Dota 2 T1 belum diketahui mengingat status Topson, ana, Kuku, dan Matthew "Whitemon" Filemon di line-up masih abu-abu. Namun mungkin organisasi akan membangun ulang skuad, apalagi Topson juga diperkirakan hengkang sebab bergabung dengan tim sebagai pengganti untuk TI11.

Artikel Tag: Park "March" Tae-won, Xepher, T1 Dota 2

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/esports/t1-dota-2-resmi-melepas-pelatih-march-xepher-akan-turut-cabut
1116  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini