PMPL ID Spring 2022 W2D3: NFT Esports Double WWCD, ION Kukuh di Pucuk

Penulis: Fajar Muhammad Fajar
Minggu 03 Apr 2022, 14:45 WIB
PMPL ID Spring 2022 W2D3: NFT Esports Double WWCD, ION Kukuh di Pucuk

NFT Esports di W2D3 PMPL ID Spring 2022 via YouTube

Ligaolahraga.com -

Berita Esports: Pekan kedua PMPL ID Spring 2022 segera tuntas usai sudah memasuki hari ketiga pada Sabtu (2/4), namun penguasa klasemen belum berubah. ION Esports masih kukuh di posisi pertama, meski NFT Esports membayangi di tempat kedua.

NFT menempel ketat ION Esports sang pemimpin klasemen sementara, berkat bermain gemilang pada hari ketiga pekan kedua dengan double winner winner chicken dinner (WWCD) alias membungkus dua WWCD.

Melansir dari Satuina.com, WWCD pertama NFT Esports diperoleh di pertandingan pertama yang berlangsung di map Sanhok. Tim satu ini mengunci posisi pertama dengan tujuh eliminasi.

Lanjut menuju laga kedua di Erangel, giliran BNW Esports membawa pulang WWCD dengan juga tujuh eliminasi.

Pada pertandingan ketiga, DG Esports pun enggan kelewatan pesta. Dilangsungkan di Miramar, Larry dan kolega meraup WWCD dengan 11 eliminasi.

Masih berlangsung di Miramar untuk laga keempat, kali ini sang peraih WWCD adalah Voin Esports dengan perolehan 14 eliminasi.

Terakhir, pertandingan penutup pekan kedua hari ketiga PMPL ID Spring 2022 dimenangkan oleh NFT. Seperti WWCD pertama, yang kedua juga mereka amankan dengan koleksi tujuh eliminasi.

Dengan hasil ini, ION Esports tetap nyaman di puncak klasemen sementara pekan kedua hari ketiga PMPL ID Spring 2022 dengan 149 poin. NFT Esports ada tepat di bawahnya, yaitu urutan kedua dengan 143 poin.

 

Bigetron Red Aliens juga berhasil menjaga posisinya di peringkat ketiga dengan 124 poin, sementara EVOS Reborn sang rival harus rela merosot ke tangga keempat dengan 108 poin. Lalu yang menghuni posisi kelima adalah Alter Ego Limax dengan 104 poin.

Artikel Tag: NFT Esports, ION Esports, PMPL ID Spring Split 2022, Bigetron Red Aliens

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/esports/pmpl-id-spring-2022-w2d3-nft-esports-double-wwcd-ion-kukuh-di-pucuk
830  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini