Van der Sar: Ajax Tidak Akan Jual Matthijs De Ligt Dan Frenkie De Jong Pada Januari Mendatang
Berita Transfer: CEO Ajax Amsterdam, Edwin van der Sar telah menegaskan kalau pihaknya tidak akan menjual dua bintang muda mereka yang kini tengah naik daun, Matthijs de Ligt dan Frenkie de Jong pada jendela transfer bulan Januari mendatang.
De Ligt sendiri kemarin berhasil merebut penghargaan Golden Boy Award dan telah diminati oleh sejumlah klub di mana Juventus dan Barcelona bahkan sangat dikaitkan dengan langkah kepindahan untuk bek berusia 19 tahun tersebut. Sementara De Jong juga tengah berada dalam radar incaran sejumlah klub top Eropa di antaranya Paris Saint-Germain dan Manchester City.
Tapi ketika ditanya apakah Ajax akan terbuka untuk menjual salah satu pemain bintang mereka tersebut pada jendela transfer di bulan Januari nanti, Van der Sar memastikan bahwa hal itu tidak akan terjadi. “Tidak, tidak, tidak. Itu tidak akan terjadi. Kami tidak akan menjual pemain di pertengahan musim. Tidak mungkin. Jika Anda memiliki kesulitan keuangan, Anda mungkin mempertimbangkanya, tetapi bagi kami tidak.”
De Ligt, yang merupakan kapten termuda dalam sejarah Ajax, sebetulnya sadar akan minat yang datang dari sejumlah klub terhadap jasanya. Namun demikian ia tidak ingin memperhatikan semua spekulasi tersebut dan justru ingin menatap ke depan ketika Ajax harus berhadapan dengan Real Madrid di babak 16 besar Liga Champions.
“Kami telah lolos ke fase sistem gugur Liga Champions,” ujar De Ligt. “Tentu saja Anda ingin pergi sejauh mungkin dalam kompetisi ini. Kami ingin menjadi juara tahun ini. Kami harus terus meningkatkan permainan dan menjaga tekanan terhadap PSV.”
“Kami memiliki musim yang baik sampai saat ini, tetapi banyak hal yang mengatakan kalau mereka masih di depan kami, sehingga itu menjelaskan banyak hal tentang PSV. Kami ingin memenangkan trofi juga. Anda ingin memenangkan banyak gelar sebisa mungkin,” ia menambahkan.
Van der Sar sendiri sadar bahwa De Ligt dan De Jong tengah diamati secara intensif oleh sejumlah klub-klub besar di Eropa, namun demikian ia juga melihat bahwa minat yang datang tersebut merupakan pujian bagi klubnya. Tidak hanya itu mantan kiper legendaris Belanda tersebut juga ingin menunjukkan bagaimana Ajax secara finansial sangat stabil dan itu kenapa mereka sebetulnya tidak perlu menjual pemain dalam waktu dekat ini.
Artikel Tag: Edwin van Der Sar, Matthijs de Ligt, Frenkie De Jong
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/van-der-sar-ajax-tidak-akan-jual-matthijs-de-ligt-dan-frenkie-de-jong-pada-januari-mendatang
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini