Usai Tinggalkan MU, Karier Phil Jones Terancam Berakhir

Penulis: Demos Why
Jumat 19 Mei 2023, 16:25 WIB
Bek Manchester United, Phil Jones.

Phil Jones. (Foto: Ash Donelon/Manchester United)

Ligaolahraga.com -

Berita Sepakbola: Bek Manchester United, Phil Jones, dikabarkan terancam untuk mengakhiri kariernya sebagai pemain sepak bola usai meninggalkan Old Trafford. Kok bisa?

Phil Jones bergabung dengan Manchester United pada musim panas tahun 2011 usai didatangkan dari Blackburn Rovers. Pada saat itu, Sir Alex Freguson yang masih menjabat sebagai manajer MU sempat memprediksi Jones akan menjadi bintang masa depan bagi Setan Merah.

Pada awalnya, Jones merupakan pilihan utama di jantung pertahanan Man United. Namun dalam tiga setengah tahun terakhir, dia hanya bermain sebanyak lima kali. Bahan selama lebih dari 12 bulan, Jones sama sekali tak bermain karena dibekap oleh beberapa cedera.

Kontrak Jones sendiri di Old Trafford akan berakhir pada Juli 2023 mendatang. Pihak Man United sudah memutuskan bahwa mereka tidak akan memperpanjang masa bakti pemain berusia 31 tahun tersebut. Alhasil, Jones diizinkan untuk melakukan negosiasi dengan klub lain.

Dilansir dari the Mail, bukan perkara mudah bagi Jones untuk mendapatkan klub baru pada musim depan. Salah satu alasannya karena dia harus menunjukkan kebugaran yng sempurna untuk memikat klub lain agar bersedia merekrutnya. Jika menilik nasibnya yang belum pernah bermain selama lebih dari 12 bulan, maka Jones harus memikirkan dua alternatif lain.

Jones bisa mempertimbangkan untuk bermain bagi klub di divisi yang lebih rendah dengan sistem pembayaran sesuai dengan jumlah menit bermain. Atau Jones bisa mempertimbangkan untuk gantung sepatu lebih awal jika memang tak ada klub yang menginginkannya lagi.

Artikel Tag: Phil Jones, Manchester United

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/usai-tinggalkan-mu-karier-phil-jones-terancam-berakhir
1197  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini