Pep Guardiola Baru Tidur Nyenyak Usai Tak Pikirkan Neymar dan Mbappe

Pep Guardiola. (Foto: Alex Gottschalk/DeFodi Images)
Berita Liga Champions: Manajer Manchester City, Pep Guardiola, mengakui bahwa dirinya baru bisa tidur nyenyak usai tak memikirkan dua pemain Paris Saint-Germain, Neymar dan Kylian Mbappe. Meski demikian, Guardiola memastikan timnya akan berusaha untuk mematikan pergerakan dua pemain berbahaya tersebut.
Pada saat Paris Saint-Germain menjamu Manchester City di Parc des Princes pada lanjutan pertandingan leg pertama babak semifinal Liga Champions, Kamis (29/4) dini hari WIB, mereka akan mengandalkan duo penyerangnya, Neymar dan Kylian Mbappe, untuk membongkar pertahanan rapat The Cityzens. Adapun kualitas kedua pemain tersebut diakui oleh Pep Guardiola, bahkan sampai tak bisa tidur ketika memikirkannya.
Meski demikian sang manajer memastikan timnya akan bertahan dengan baik dan mencoba menghentikan duo striker maut tersebut karena mereka akan menghadapi tantangan untuk menggagalkan serangan balik mematikan yang akan dilakukan oleh tuan rumah untuk menyakiti lawannya.
"Saya mencoba untuk tidur nyenyak tadi malam dan saya baru bisa melakukannya setelah tidak memikirkan mereka," ujar Guardiola seperti dilansir dari Goal International.
"Kami akan mencoba dan menghentikan mereka dengan bertahan sebagai sebuah tim dan bermain bagus. Kami tentu saja akan melakukan beberapa perubahan, namun pada saat yang ama, sangat tidak masuk akal jika kami tak menjadi diri sendiri."
"Sangat normal untuk melakukan beberapa perubahan seperti saat kami harus menghadapi [Wilfried] Zaha di laga kontra Crystal Palace. Kami akan diteror serangan balik mematikan, mereka memiliki semua senjata untuk melakukan itu," pungkasnya.
Artikel Tag: Pep Guardiola, Neymar, Kylian Mbappe, Manchester City, liga champions
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/pep-guardiola-baru-tidur-nyenyak-usai-tak-pikirkan-neymar-dan-mbappe
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini