Pelatih Sociedad Nilai Wajar Odriozola Banyak Peminatnya

Alvaro Odriozola/Tribuna
Berita Liga Spanyol: Pelatih Real Sociedad Eusebio Sacristan menilai sangat wajar jika banyak tim yang berminat mengaaet Alvaro Odriozola setelah performanya yang mengesankan akhir-akhir ini. Pemain berusia 21 tahun itu memainkan debutnya membela Timnas Spanyol beberapa waktu lalu dan dikabarkan menarik perhatian dua klub top Spanyol, Real Madrid dan Barcelona.
“Odriozola mengalami kemajuan yang amat pesat,” ujar Eusebio seperti dikutip Marca.
“Dengan performanya yang terus meningkat maka tak terelakkan lagi kalau ada klub yang terus mengamati dan tertarik merekrutnya,” kata sosok yang pernah membela Barcelona sebagai pemain ini.
“Namun ini justru hal positif dan saya serta siapapun di klub tak seharusnya mengkhawatirkan hal ini jika Anda berkinerja baik, ketertarikan tim lain adalah sebuah pujian,” paparnya lagi.
“Hal terpenting adalah dia tetap fokus dan terus memantapkan kemajuannya bersama klub ini,” ujar Eusebio.
Odriozola sebelumnya membantah kabar yang menyebutkan dirinya akan segera pindah ke Real Madrid atau Barcelona. Setelah performa gemilangnya, kini media mulai menulis spekulasi soal masa depannya.
“Saya telah memperbarui kontrak saya dengan Real Sociedad hingga 2022 untuk satu alasan,” kata Odriozola seperti dikutip Diario AS.
“Saat Anda bermain bersama Tim Nasional Spanyol maka masa depan dibesar-besarkan(oleh media) namun satu-satunya hal yang ada di kepala saya adalah Real Sociedad, tak ada hal lain lagi,” kata Odriozola yang kini berusia 21 tahun.
“Satu-satunya target saya adalah mengerjakan tugas saya dan tampil bagus tak berpikir hal lain termasuk soal transfer atau bagaimana penampilan saya bersama Timnas Spanyol,” imbuhnya.
“Kini waktu saya bersama Timnas Spanyol sudah selesai dan kini saya fokus penuh ke La Real,” papar pemain kelahiran San Sebastian ini.
Artikel Tag: Real Sociedad, Alvaro Odriozola, Eusebio Sacristan, La Liga, Liga Spanyol, Berita Liga Spanyol, Timnas Spanyol, Real Madrid, Barcelona
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/pelatih-sociedad-nilai-wajar-odriozola-banyak-peminatnya



Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini