Oblak Tengah Meniti Langkah Menjadi Kiper Terbaik Eropa

Jan Oblak - espn
Berita Liga Spanyol: Kiper Atletico Madrid, Jan Oblak, merupakan salah satu dari kiper terbaik Eropa yang tengah meniti langkah untuk menjadi yang terbaik, bersama David De Gea dari Liga Premier, Marc Andre Ter Stegen dari La Liga, Alisson Becker dari Serie A, dan Sven Ulreich dari Budesliga.
Di antara para kiper dari liga-liga terbaik Eropa (La Liga, Liga Premier, Bundesliga, dan Serie A), Oblak memiliki rasio kebobolan terendah ketiga dalam tiap pertandingan di semua kompetisi. Musim ini Oblak telah bermain dalam 15 kali pertandingan (11 kali La Liga dan 4 kali Liga Champions) dengan total kebobolan 9 gol. Dari hasil tersebut, rasio kebobolan Oblak per pertandingan adalah 0.6.
Berikut daftar rasio kebobolan kiper-kiper terbaik di 4 liga terbaik Eropa.
- David De Gea (Manchester United, Liga Premier), dengan rasio 0.5.
- Marc Andre Ter Stegen (Barcelona, La Liga)) dengan rasio 0.9.
- Jan Oblak (Atletico, La Liga) dengan rasio 0.6.
- Alisson Becker (AS Roma, Serie A) dengan rasio 0.73.
- Sven Ulreich (Bayern Munich, Bundesliga) dengan rasio 0.93.
De Gea berada di posisi pertama dengan total kebobolan 8 gol dari 16 kali pertandingan, diikuti oleh Ter Stegen yang tampil sangat impresif dengan 8 kali clean sheet (6 di La Lida dan 2 di Liga Champions), dia juga berhasil menggagalkan semua tendangan penalty yang dihadapinya musim ini.
Sejak bergabung dengan Atletico dari Benfica pada 2014 lalu, Oblak telah berhasil membuktikan bahwa dia adalah salah satu kiper terbaik Eropa. Dalam dua musim terakhir, Oblak mendapatkan tropi Zamora – sebuah penghargaan bagi kiper terbaik Spanyol yang diberikan oleh sebuah media asal Spanyol, Marca.
Prestasi Oblak tersebut telah membuatnya kerap dikaitkan dengan isu transfer ke klub-klub terbaik Eropa seperti PSG dan Real Madrid.
Artikel Tag: Jan Oblak, Atletico Madrid, kiper terbaik, La Liga
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/oblak-tengah-meniti-langkah-menjadi-kiper-terbaik-eropa
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini