Neville Sebut Level MU Jauh Di Bawah Arsenal dan Tottenham Hotspur

Duel pemain Manchester United dan Tottenham Hotspur (Foto: Getty Images)
Berita Liga Inggris: Legenda Manchester United, Gary Neville, menyebut level permainan Setan Merah saat ini masih jauh berada di bawah Arsenal dan Tottenham Hotspur. Bahkan Neville menilai MU akan kesulitan pada musim ini kendati hanya berusaha mengamankan posisi untuk tampil di Liga Europa sekalipun.
Manchester United sendiri harus puas dengan membawa pulang satu poin usai bermain imbang 2-2 pada laga kontra Southampton pada akhir pekan lalu. Bahkan performa MU pada laga tersebut mendapatkan sorotan lantaran harus tertinggal dua gol terlebih dahulu dari tim penghuni zona degradasi tersebut.
Hasil tersebut nyatanya belum berhasil membuat MU keluar dari posisinya di papan tengah lantaran mereka baru mengumpulkan 22 poin sekaligus tertahan di urutan ketujuh. Hasil seri tersebut merupakan kegagalan mereka yang ketiga kalinya secara beruntun untuk meraih kemenangan, sebab dua laga sebelumnya berakhir dengan sekali imbang dan sekali kalah.
Posisi mereka saat ini di tabel klasemen terpaut delapan angka dari Arsenal dan Tottenham Hotspur di urutan ke-4 dan 5. Meski secara matematis perbedaan poin MU dan dua tim tersebut tak terlalu jauh, namun Neville melihat perbedaan performa United dengan keduanya bagaikan bumi dan langit. Bahkan Neville meyakini The Red Devils akan kesulitan meski hanya untuk mengamankan tiket ke Europa League musim depan.
"Kalau Anda adalah Manchester United, di mana posisi Anda sekarang? Melihat mereka pada Sabtu kemarin melawan Southampton, mereka tampak sejuta kilometer dari Arsenal dan Tottenham," ujar Neville dilansir dari Sky Sports.
"United ada dalam pertarungan besar untuk masuk ke empat besar, bahkan untuk posisi-posisi Liga Europa pada saat ini. Manchester United harus membuktikan lebih lagi, lebih dari yang mereka telah lakukan sejauh ini, bahwa mereka bisa bersaing dengan Arsenal," pungkasnya.
Artikel Tag: Manchester United, Arsenal, Tottenham Hotspur, Premier League, Gary Neville
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/neville-sebut-level-mu-jauh-di-bawah-arsenal-dan-tottenham-hotspur
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini