Jarang Dimainkan di Dortmund, Julian Weigl Diincar AS Roma

Penulis: Febrian Kusuma
Sabtu 08 Des 2018, 17:00 WIB
Jarang Dimainkan di Dortmund, Julian Weigl Diincar AS Roma

Julian Weigl (ESPN)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Musim ini Julian Weigl tidak memiliki banyak kesempatan untuk bermain di bawah komando Lucien Favre bersama Borussia Dortmund. Oleh sebab itu, AS Roma pun mencoba untuk mendatangkan pemain berusia 23 tahun tersebut.

Musim ini Weigl gagal menjadi pemain utama di skuat Die Borussian. Hal itu terlihat dari banyaknya penampilannya di musim ini, di mana dirinya hanya mencatat 3 penampilan di Bundesliga dan 2 penampilan di Liga Champions Eropa.

Minimnya kesempatan bermain yang diberikan kepadanya membuat klub raksasa Italia, AS Roma dikabarkan tertarik untuk mendatangkannya dengan status sebagai pemain pinjaman. Tidak hanya AS Roma, AC Milan juga disebut-sebut tertarik untuk mendatangkan Weigl. Akan tetapi klub yang bermarkas San Siro itu dikabarkan lebih tertarik untuk mendatangkan Cesc Fabregas dari Chelsea, sehingga Weigl hanya akan menjadi opsi alternatif.

Sebenarnya bukan hanya kali ini AC Milan menginginkan Weigl. Karena Direktur Olahraga AC Milan, Massimiliano Mirabelli mengakui bahwa timnya sempat memiliki keinginan yang sangat serius untuk mendatangkan Weigl pada bursa transfer musim panas tahun ini.

Sementara itu, Direktur Olahraga AS Roma, Monchi juga diklaim telah menjalin komunikasi dengan pihak Borussia Dortmund, membahas kemungkinan kepindahan Weigl pada hursa transfer musim dingin Januari mendatang.

Sekedar informasi, Weigl didatangkan Borussia Dortmund pada tahun 2015 yang lalu, setelah sebelumnya membela 1860 Munich, klub yang kini bermain di kompetisi kasta ketiga.

Artikel Tag: Borussia Dortmund, Julian Weigl, AS Roma

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/mulai-terpinggirkan-di-skuat-borussia-dortmund-as-roma-incar-julian-weigl
1475  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini