Fabio Silva: Saya Berada Dalam Performa Terbaik Sekarang

Penulis: Ezi Yulia
Rabu 07 Jan 2026, 22:20 WIB - 399 views
Fabio Silva

Fabio Silva (Foto: bvb.de)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Jerman: Fabio Silva merasa berada dalam performa terbaiknya saat ini setelah sempat menjalani awal yang sulit di Borussia Dortmund.

Fabio Silva bergabung dengan Borussia Dortmund dari Wolverhampton Wanderers musim panas lalu. Sang penyerang mengalami awal yang sulit di BVB terutama dengan cedera yang dideritanya.

“Baik saya maupun klub tidak pernah membayangkan akan seperti ini. Saya mendapat bantuan dari orang-orang di dalam dan di luar klub. Saya tahu bagaimana menjaga tubuh saya – jika saya tidak fit, saya tidak bisa memberikan 100 persen di lapangan,” kata Silva kepada BVB TV.

Silva bersyukur bahwa BVB telah mempercayainya selama waktu ini – dan dia telah membalas kepercayaan itu.

“Saya dalam performa terbaik saya sekarang. Saya pikir orang-orang dapat melihatnya ketika saya berada di lapangan,” ujarnya.

Meskipun awal kariernya di Dortmund tidak mudah, penyerang asal Portugal ini tidak membiarkan dirinya terpuruk.

“Selalu ada pasang surut, Anda harus menghadapinya. Saya selalu mencoba untuk fokus pada kekuatan dan kualitas saya,” kata Silva.

“Terkadang, ketika Anda kurang percaya diri di lapangan, tetapi Anda merasakan dukungan para pendukung, itu memberi Anda banyak kepercayaan diri,” imbuhnya.

Silva kini telah menyumbang satu gol dan empat assist sejauh ini. Dan BVB tentunya berharap sang penyerang bisa terus memberikan kontribusi positifnya untuk klub.

“Saya biasanya terlalu fokus pada masa depan dan tidak hidup di masa sekarang. Jika saya melakukan hal yang benar saat ini, berlatih dengan baik, dan mendengarkan pelatih, maka akan lebih mudah di lapangan setelahnya. Itulah yang paling cocok untuk saya,” kata Silva.

“Saya masih memiliki jalan panjang di depan dan para pendukung dapat mengharapkan lebih banyak hal baik dari saya,” imbuhnya.

Artikel Tag: Fabio Silva, Borussia Dortmund

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/fabio-silva-saya-berada-dalam-performa-terbaik-sekarang
399
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini