Milan Imbang Kontra Lille, Bonera Puji Tonali

Penulis: Nur Afifah
Jumat 27 Nov 2020, 20:40 WIB
Daniele Bonera pui Sandro Tonali

Daniele Bonera pui Sandro Tonali (Sumber: GettyImages)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Europa: Pelatih pengganti Daniele Bonera memuji Sandro Tonali setelah AC Milan bermain imbang 1-1 dengan Lille pada fase penyisihan grup Liga Europa Jum'at (27/11) dini hari tadi.

Rossoneri berpeluang mengambil langkah besar menuju fase knockout dan mengambil kembali posisi puncak Grup H dengan kemenangan saat melawan Lille, namun mereka membuang keunggulan hingga akhirnya hanya mampu meraih hasil imbang 1-1.

Setelah bertahan dengan skor kacamata selama 45 menit pembuka, adalah Samu Castillejo yang memberi Milan keunggulan pada awal babak kedua melalui penyelesaian jarak dekat setelah serangan balik cepat.

Kendati demikian, raksasa Serie A tersebut gagal membawa pulang tiga poin dan menggeser wakil Ligue 1 di puncak klasemen mengingat Jonathan Bamba melesakkan gol penyeimbang yang menyelamatkan Les Dogues dari kekalahan.

Rossoneri sendiri saat ini hanya unggul satu poin dari Sparta Praha yang sukses menundukkan Celtic jelang kunjungan raksasa Skotlandia ke San Siro satu pekan lagi.

Tonali sendiri diberi kesempatan untuk kembali tampil sebagai starter dan ia pun membayar kepercayaan tersebut dengan kontribusinya dalam gol pembuka Castillejo melalui terobosan bola cantiknya. Performa apiknya tersebut lantas menuai pujian dari Bonera setelah gelandang berbakat tersebut sempat kesulitan sejak kedatangannya ke klub.

"Dia adalah bagian dari perjalanan, kami percaya pada anak ini, hari ini dia luar biasa. Dia pemain yang serius dan cerdas, kami sangat senang dengannya," ujar pelatih yang ditunjuk untuk menggantikan Stefano Pioli selama sang manajer memulihkan diri dari virus corona.

Artikel Tag: Tonali, Bonera, Milan, Lille

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/milan-imbang-kontra-lille-bonera-puji-tonali
1633  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini