Marko Arnautovic Cedera, Begini Komentar Simone Inzaghi

Penulis: Demos Why
Senin 25 Sep 2023, 10:21 WIB - 874 views
Marko Arnautovic.

Marko Arnautovic. (Foto: Mattia Ozbot - Inter)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Pelatih Inter Milan, Simone Inzaghi, memberikan komentar terkait cedera parah yang membekap Marko Arnautovic pada laga kontra Empoli tadi malam.

Jika ada sisi negatif dari kemenangan Inter pada laga ini, itu adalah cedera yang dialami oleh Marko Arnautovic. Pemain asal Austria yang pernah membela West Ham United, Stoke City, dan Bologna ini baru masuk pada babak kedua. Ia menggantikan Lautaro Martinez tepat setelah menit ketujuh puluh.

Namun Arnautovic hanya berada di lapangan kurang dari dua puluh menit sebelum mengalami cedera. Masalah terjadi ketika pemain berusia 34 tahun itu terlihat sedikit mengulurkan kaki kirinya saat berusaha merebut bola. Arnautovic langsung meringis kesakitan dan mulai memegangi paha kirinya. Sang striker segera keluar dari lapangan, di mana dokter tim Inter memeriksanya.

Sesaat setelah laga usai, Simone Inzaghi mengonformasi bahwa Arnautovic mengalami cedera yang serius dan pihak Inter Milan akan mengumumkan hasil pemeriksaan dalam beberapa hari ke depan.

"Ia mengalami cedera yang cukup parah. Dia akan menjalani tes dalam beberapa hari ke depan," ujar Inzaghi kepada DAZN.

"Satu-satunya berita buruk yang bisa kami dapatkan dari laga hari ini. Dia telah menyesuaikan diri dengan baik di sini. Kita lihat saja seberapa parah dalam beberapa hari ke depan."

"Dia merupakan sebuah kehilangan yang sangat besar. Saya tentu saja bisa mengantisipasinya dengan menurunkan Klaassen atau Mkhitaryan yang bisa bermain sebagai penyerang kedua."

"Tapi kami akan selalu memulai dengan dua striker. Mari berharap Marko segera kembali, dan juga Sensi."

Artikel Tag: Marko Arnautovic, Inter Milan, Simone Inzaghi

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/marko-arnautovic-cedera-begini-komentar-simone-inzaghi
874
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini