Mario Hermoso Jadi Satu Pemain Paling Penting di Atletico Madrid

Mario Hermoso menjadi pemain paling penting di Atletico Madrid (foto:twitter)
Berita Liga Spanyol: Mario Hermoso menjadi salah satu pemain paling penting bagi pelatih Diego Simeone di Atletico Madrid. Kehadiran sang defender sangat diandalkan oleh timnya di musim 2020/21 ini.
Seperti dilansir Diario AS, Mario Hermoso menjadi salah satu pemain paling penting yang selalu diandalkan oleh pelatih Diego Simeone di Atletico Madrid. Tidak masalah apabila Simeone memilih untuk memainkan empat atau lima pemain belakang, namun sang defender menjadi pemain kunci di lini pertahanan baik dalam jumlah menit bermain dan level performa ia menjadi sangat penting.
Di San Sebastian ia menyumbangkan gol penting, melanjutkan golnya yang sama pentingnya di pertandingan Liga Champions terakhir mereka di penyisihan grup saat membungkam RB Salzburg di Austria.
Hermoso menunjukkan performa solid secara defensif, mampu membangun serangan dan nyaman saat mengolah bola, ia mulai mengetuk pintu Luis Enrique untuk memberikan kesempatan baginya bermain untuk timnas Spanyol guna melangkapi kesuksesannya.
Saat melawan Real Sociedad di pertandingan terakhir tahun ini, sang defender yang operan diagonalnya ke Kieran Trippier menjadi bagian penting di Atletico Madrid hanya kalah dari Koke (43) dalam menyelesaikan operannya (36).
Sedangkan saat melawan Elche di mana Los Rojiblancos tampil mendominasi ia melengkapi 92 persen dalam 88 operannya, 33 di antaranya di area tim lawan. Hingga sejauh ini di musim 2020/21, Hermoso telah bermain selama 1.285 menit menjadi yang ketujuh paling banyak menit bermainnya di seluruh skuat Atletico, sebuah fakta luar biasa mengingat ia nyaris hengkang di musim panas lalu.
Performanya kini dilirik oleh timnas Spanyol yang sebelumnya sulit untuk ditembusnya saat masih bermain di Espanyol sebelum akhirnya memutuskan hengkang ke ibukota Spanyol bergabung dengan Los Colchoneros.
Artikel Tag: Hermoso, Atletico Madrid, Diego Simeone
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/mario-hermoso-jadi-satu-pemain-paling-penting-di-atletico-madrid

Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini