Lupakan Bournemouth, Eddie Howe Minta Newcastle Move On

Eddie Howe. (Foto: Stu Forster/Getty Images)
Berita Liga Inggris: Manajer Newcastle United, Eddie Howe, meminta timnya untuk melupakan kekalahan mereka dari Bournemouth dan mengalihkan fokus pada laga berikutnya.
Hasil mengecewakan didapatkan oleh Newcastle United pada lanjutan pertandingan pekan ke-22 Premier League. Pasalnya, saat mereka menjamu Bournemouth di St James Parks, Sabtu (18/1) malam WIB, The Magpies menelan kekalahan dengan skor 1-4. Adapun empat gol kemenangan The Cherries tercipta melalui hat-trick Justin Kluivert dan satu gol tambahan dari Milos Kerkez. Sementara satu-satunya gol balasan tim tuan rumah dicetak oleh Bruno Guimaraes.
Eddie Howe sendiri sama sekali tidak menampik bahwa kekalahan ini sangat mengecewakan bagi timnya. Terlebih, akibat kekalahanini membuat mereka mengakhiri rentetan sembilan kemenangan beruntun The Magpies di semua kompetisi. Kendati demikian, Howe meminta timnya untuk mengambil pelajaran berharga dari kekalahan ini dan mengalihkan fokus mereka pada pertandingan berikutnya di markas Southampton.
“Sebuah periode refleksi dan analisis bagi kami untuk melihat di mana kami kalah dalam pertandingan hari ini dan kemudian kami harus segera kembali fokus pada lawan berikutnya, pertandingan tandang yang sulit di Southampton,” ujar Howe seperti dilansir dari laman resmi klub.
“Kami memiliki banyak hal untuk dinantikan tetapi penting bagi kami untuk mencerna hari ini dan pulih dari kekalahan ini dan kemudian melangkah lagi," tutup sang manajer.
Meski gagal meraih kemenangan, Newcastle masih menempati posisi keempat klasemen sementara Premier League dengan koleksi 38 poin.
Artikel Tag: Eddie Howe, Newcastle United, Bournemouth
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/lupakan-bournemouth-eddie-howe-minta-newcastle-move-on
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini