Lazio Satu-satunya Tim Italia yang Masih Berkiprah di Tiga Kompetisi

Penulis: Vina Enza
Jumat 01 Feb 2019, 19:49 WIB
Lazio Satu-satunya Tim Italia yang Masih Berkiprah di Tiga Kompetisi

Leiva dan Milinkovic-Savic rayakan keberhasilan Lazio tembus semifinal Coppa Italia (foto:Twitter)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Lazio saat ini menjadi satu-satunya klub asal Italia yang masih berkiprah dalam tiga kompetisi memasuki Februari ini setelah mereka berhasil mencapai semifinal Coppa Italia pada Jumat (01/02) dini hari WIB.

Biancocelesti menyingkirkan Inter melalui drama adu penalti setelah dalam waktu normal dan perpanjangan waktu kedudukan imbang 1-1 di laga yang berlangsung di San Siro tersebut. Tim besutan Simone Inzaghi akan berhadapan dengan Milan di semifinal sedangkan di laga semifinal lainnya akan mempertemukan Atalanta dan Fiorentina.

Hal ini berarti Lazio menjadi satu-satunya tim asal Italia yang berkiprah dalam tiga turnamen sekaligus karena mereka juga masih bersaing di babak 32 besar Liga Europa dan akan menghadapi wakil La Liga, Sevilla. Leg pertama akan digelar di Roma pada 14 Februari mendatang sedangkan leg penentuan akan berlangsung di Spanyol pada 20 Ferbruari.

Sepeninggal Juventus dan Roma yang tersingkir dari ajang Coppa Italia sementara Milan dan Atalanta juga telah terdepak dari Liga Europa, satu-satunya klub yang masih bertahan di tiga kompetisi adalah Lazio.

Setelah mengamankan satu tiket ke semifinal Coppa Italia, The Aquile yang saat ini menghuni peringkat delapan klasemen sementara Serie A akan menyambangi Frosinone pada Selasa (05/02) dini hari WIB sebelum menjamu Empoli pada Jumat (08/02) dini hari WIB. Sedangkan laga kontra Sevilla akan berlangsung setelah jeda internasional selama sepekan.

Artikel Tag: Lazio, Serie A, Liga Europa, Coppa Italia

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/lazio-satu-satunya-tim-italia-yang-masih-berkiprah-di-tiga-kompetisi
811  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini