Jadwal Liga Italia Akhir Pekan ini, 15-16 April 2017

Penulis: Rei Darius
Jumat 14 Apr 2017, 16:40 WIB
Jadwal Liga Italia Akhir Pekan ini, 15-16 April 2017

Liga Italia akan menggelar giornata ke-32 akhir pekan ini (foto: Serie A)

Ligaolahraga.com -

Ligaolahraga - Berita Liga Italia: Para penikmat kecantikan sepak bola Italia akan kembali dimanjakan oleh para gladiator lapangan hijau pada tanggal 15 April 2017 selama seharian penuh yang disebut sebagai giornata paskah.

Serie A Liga Italia akan melangsungkan semua pertandingan di hari Sabtu (15/4) waktu Italia, namun jika dikonversi dalam waktu Indonesia, maka ada satu pertandingan yang masuk di hari Minggu dinihari.

Giornata ke-32 langsung dibuka dengan pertandingan paling panas di akhir pekan ini, yaitu laga Derby della Madonnina antara Inter Milan kontra AC Milan pada sore hari ham 17.30 WIB yang merupakan persaingan untuk memperebutkan posisi keenam klasemen sementara atau zona Liga Europa.

Kemudian dilanjutkan oleh AS Roma yang akan menjamu tim peringkat lima, Atalanta, di Stadio Olimpico. Dalam pertandingan tim tuan rumah akan berupaya meraih tiga poin penuh untuk menjaga jarak dengan pemuncak klasemen sementara, Juventus, dan kejaran Napoli di posisi ketiga.

Sementara itu Fiorentina akan menjamu Empoli di Stadio Artemi Franchi dan tim peringkat keempat, Lazio, akan bertandang ke Stadio Luigi Ferraris untuk menghadapi Genoa.

Juventus akan berupaya meraih tiga poin penuh saat menghadapi Pescara dalam laga tandang sementara Napoli akan memainkan laga kandang di Stadio San Paolo versus Udinese.

Untuk mengetahui jadwal siaran televisi pertandingan-pertandingan tersebut bisa dicek selengkapnya di sini.

Sabtu, 15 April 2017

Minggu, 16 April 2017

Artikel Tag: Jadwal Liga Italia, Serie A, Juventus, Inter Milan, AC Milan, Napoli, AS Roma, Lazio, Fiorentina

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/jadwal-liga-italia-akhir-pekan-ini-15-16-april-2017
1424  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini