Ini Alasan Allegri Tukar Posisi Cancelo dengan De Sciglio di Laga Derby d'Italia

Penulis: Rei Darius
Sabtu 08 Des 2018, 17:15 WIB
Ini Alasan Allegri Tukar Posisi Cancelo dengan De Sciglio di Laga Derby d'Italia

Cancelo bertukar posisi di laga kontra Inter (Image: @khaledalnouss1)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Massimiliano Allegri memberikan penjelasan atas keputusannya menukar posisi Joao Cancelo dan Mattia De Sciglio di kedua sisi sayap sebagai full-back ketika menghadapi Inter Milan.

Cancelo mengawali laga sebagai bek kanan dengan De Sciglio beroperasi di kiri dan keduanya tampil brilian pada awal laga Derby d'Italia pada hari Sabtu (7/12) malam kemarin waktu setempat, sebelum peluang mematikan didapatkan oleh Roberto Gagliardini, yang beruntungnya masih ditolak oleh tiang gawang, dan peluang itu berawal dari pergerakan Matteo Politano di sisi kanan lini serang Inter.

Allegri kemudian menukar posisi Cancelo dan De Sciglio lantaran keduanya memang bisa beroperasi di kedua sisi sayap sebagai full-back, hingga pada babak kedua, Cancelo menciptakan assist untuk Mario Mandzukic yang ditanduknya dengan gemilang ke gawang Samir Handanovic.

"Matteo Politano memberikan tekanan besar kepada kami (di babak pertama), jadi saya menukari kedua full-back untuk memaksimalkan karakteristik kami dan menutupi area yang memang diperlukan, menekan di sisi lain," ucap Allegri dalam wawancaranya dengan Sky Sport Italia. "Cancelo tidak terlalu kesulitan menghadapi Politano di babak pertama, terutama karena transisinya. Kami sedang berusaha dengan kemampuan defensif Cancelo dan itu harus dipahami sebagai suatu upaya yang sulit.

"Saya meminta para pemain untuk lebih efisien dan efektif. Kami baru bermain setengah jalan di babak pertama, namun kami sudah mulai menahan bola dengan kesabaran ekstra, lebih terorganisir dan solid. Setelah itu, kualitas dari para pemain kami akan muncul dengan sendirinya.

"Cancelo bermain dengan sangat baik, saya kira (Paulo) Dybala juga luar biasa, namun saya harus memainkan Douglas Costa untuk meningkatkan kecepatan di sisi sayap. Kami tahu bahwa kejuaraan tidak akan usai pada hari ini, namun kami tentunya harus menghindari kekalahan."

Artikel Tag: joao cancelo, Mattia De Sciglio, Juventus, Derby d'Italia

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/ini-alasan-allegri-tukar-posisi-cancelo-dengan-de-sciglio-di-laga-derby-ditalia
3118  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini