Cetak Hat-Trick, Chris Wood Dipuji Morgan Gibbs-White

Chris Wood. (Foto: Andrew Kearns - CameraSport)
Berita Liga Inggris: Gelandang Nottingham Forest, Morgan Gibbs-White, memberi pujian bagi penampilan apik Chris Wood saat timnya mengalahkan Brighton & Hove Albion tadi malam.
Hasil yang sangat memuaskan didapatkan oleh Nottingham Forest pada lanjutan pertandingan pekan ke-24 Premier League. Pasalnya, saat mereka menjamu Brighton & Hove Albion di City Ground, Sabtu (1/1) malam WIB, The Tricky Trees meraih kemenangan dengan skor telak 7-0. Tujuh gol kemenangan Forest sendiri tercipta melalui gol bunuh diri Lewis Dunk, Morgan Gibbs-White, hat-trick Chris Wood, Neco Williams dan Jota Silva.
Tak lama setelah laga usai, Gibbs-White memberikan komentarnya. Gibbs-White secara khusus memberikan pujian bagi Wood yang sukses mencetak tiga gol pada pertandingan tersebut.
"Ia merupakan salah satu penyerang yang membuat Anda tahu di mana posisinya dan di mana ia ingin menerima bola. Musim ini, ia tampil sangat klinis. Dia sangat menyenangkan untuk diajak bermain bersama," kata Gibbs-White kepada TNT Sports.
"Di luar permainan, ia bekerja sangat keras untuk tim. Saya rasa orang-orang tidak terlalu menyadari hal tersebut, dan itulah salah satu kekuatan utamanya. Ia tidak pernah menyerah dan selalu berjuang untuk mendapatkan bola, sekecil apa pun peluangnya. Itulah yang membuat gol-golnya terasa begitu istimewa."
"Ia dewasa dan bijaksana. Dia adalah orang yang bisa Anda datangi di ruang ganti jika ada pertanyaan yang perlu diajukan."
Berkat kemenangan ini, Forest semakin kokoh di posisi ketiga klasemen sementara Premier League dengan koleksi 47 poin.
Artikel Tag: chris wood, Nottingham Forest, Morgan Gibbs-White
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/cetak-hat-trick-chris-wood-dipuji-morgan-gibbs-white
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini