Bojan Senang Pemain Persib dapat Menit Main di Timnas AFF
Berita Liga 1 Indonesia: Timnas Indonesia sudah memulai petualangan di Piala AFF 2024 dan meraih kemenangan 1-0. Di laga ini, pemain Persib, Robi Darwis mendapat menit bermain dari Shin Tae-yong.
Pemain bertahan serbabisa ini diturunkan menit 73 menggantikan Hokky Caraka. Dia diturunkan di sektor gelandang dan tampil cukup baik dalam membantu tim memetik tiga poin di laga pembuka.
Bojan Hodak selaku pelatih Persib mengaku dirinya tidak melihat bagaimana anak asuhnya bermain. Itu karena waktu pertandingannya bersamaan dengan laga Maung Bandung melawan PSS Sleman di pekan ke-13.
"Saya tidak menontonnya karena bermain bersamaan dengan kami (melawan PSS). Dia bermain di posisi gelandang bertahan, bagus. Yang terpenting adalah bisa bermain, karena ini di level internasional," ujar Bojan Hodak dalam wawancara di Stadion GBLA, Rabu (11/12).
Meski begitu, dia tentunya menyambut positif Robi Darwis yang mendapat kesempatan merumput. Pasalnya bermain di level internasional tentu akan memberi dampak positif bagi pemain terutama soal pengalaman.
"Seperti di Liga Champions, ketika bermain di level yang lebih tinggi, pemain akan berkembang. Ini yang dialami olehnya dan Kakang, saya ikut senang karena ketika bermain di level internasional maka nantinya mereka akan kembali lebih baik," jelasnya.
Hal yang sama menurutnya dialami oleh semua pemain Persib karena mengalami peningkatan kualitas. Hal tersebut dirasakan karena musim ini menjadi wakil Indonesia pada kompetisi AFC Champions League Two 2024/2024.
"Jika dilihat pertandingan kami di AFC, meski ada banyak orang bicara omong kosong, tapi saya sudah mengikuti kompetisi AFC dan levelnya memang lebih baik," tutur pelatih berusia 53 tahun tersebut.
Karena itu, Bojan Hodak mendukung Robi Darwis dan Kakang Rudianto yang dipanggil timnas Indonesia di Piala AFF 2024. Karena saat kembali ke klub, para pemain punya kualitas yang lebih baik dan itu jadi hal yang positif.
"Bisa dilihat ketika kami kembali ke liga, di babak pertama melawan Sleman, kami berusaha untuk bermain satu sentuhan meski situasinya tidak harus seperti itu. Karena permainan di AFC itu lebih cepat. Jadi ini bagus dan karena itu AFC bagus dan saya senang mereka bermain di level itu," pungkasnya.
Artikel Tag: Persib, bojan hodak, Robi Darwis
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/bojan-senang-pemain-persib-dapat-menit-main-di-timnas-aff
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini