Berita Liga Italia: Pemain Genoa ini Dihukum Larangan Tampil 18 Bulan Karena Dugaan Pengaturan Skor

Penulis: Rei Darius
Kamis 13 Apr 2017, 15:45 WIB
Berita Liga Italia: Pemain Genoa ini Dihukum Larangan Tampil 18 Bulan Karena Dugaan Pengaturan Skor

Genoa akan kehilangan Izzo hingga 18 bulan (foto: squawka)

Ligaolahraga.com -

Ligaolahraga - Berita Liga Italia: Bek tengah kepunyaan Genoa, Armado Izzo, resmi divonis hukuman larangan terlibat dalam dunia sepak bola selama 18 bulan lantaran dianggap telah ikut serta dalam pengaturan skor ketika membela Avellino.

Pemain kelahiran Naples 25 tahun lalu itu pernah menghabiskan kariernya selama dua musim di Avellino di antara tahun 2012 hingga 2014 silam, sebelum hijrah ke Genoa.

Namun demikian, Izzo dan sejumlah mantan pemain serta yang juga masih aktif membela Avellino sekarang, plus para staf senior diduga memiliki keterlibatan dalam pengaturan skor yang kini sedang diselidiki.

Kendati begitu, Football Italia melansir bahwa baru satu pemain yang divonis bersalah, yakni Izzo, atas pengaturan skor dan sang defender akan segera menjalani larangan tampil di lapangan selama 18 bulan.

Sementara itu, kabar yang sama juga mengklaim bahwa Avellino akan menerima potongan tiga poin sebagai imbas dari insiden ini namun pemain Cagliari, Fabio Pisacane, yang notabenenya juga terdakwa dalam kasus ini, beserta dengan Presiden klub Walter Taccone, lalu Raffaele Biancolino, Luigi Castaldo dan Mariano Arini malah dibebaskan.

Antonio De Rensis, pengacara yang mewakili Izzo berkata: "Saya yakin bahwa para hakim telah membaca berkas-berkasnya dan mereka tak bersalah. Armando adalah orang yang bersih."

Hukuman larangan tampil yang dijatuhkan kepada Izzo adalah hal yang semakin memperburuk kondisi Genoa usai menjalani Serie A musim ini dengan tertatih-tatih.

Mereka baru saja memecat Andrea Mandorlini di pekan ini dan menunjuk Ivan Juric, yang menukangi mereka pada awal musim ini, untuk kembali mengisi jabatan kepelatihan di kubu Il Grifone.

Artikel Tag: Armando Izzo, Genoa, Berita Liga Italia, Serie A, Pengaturan skor, Avellino

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/berita-liga-italia-pemain-genoa-ini-dihukum-larangan-tampil-18-bulan-karena-dugaan-pengaturan-skor
1237  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini